TANGERANGNEWS.com-Sesosok bayi ditemukan warga di pinggir lapangan, Jalan Palem Manis Raya, Kelurahan Ganda Sari, Kecamatan Jatiuwung, Jumat (30/1) pagi. Bayi berjenis kelamin laki-laki yang dibungkus kantong plastik itu diduga hasil hubungan gelap orang tuanya sehingga dibuang.
Bayi pertama kali ditemukan oleh seorang warga, Warsiah, yang melintas pada pukul 10.00 WIB. Dia melihat sebuah kantong plastik berwarna merah yang bergerak-gerak di pinggir jalan. "Pas saya buka ternyata isinya bayi laki-laki," katanya.
Dia pun terkejut melihat sesosok bayi yang masih berlumuran darah itu. Dia langsung mencari pertolongan warga. Kemudian bayi itu dibawa ke rumah sakit untuk mendapat perawatan. Selanjutnya warga melaporkan penemuan bayi tersebut ke polisi.
Kapolsek Jatiuwung Kompol Rully Indra Wijayanto mengatakan, kemungkinan bayi tersebut baru dilahirkan karena masih adanya darah. Namun kondisi bayi memprihatinkan karena berat badannya hanya 1,4 Kg. "Saat ini bayi tersebut masih dalam perawatan intensif di RS Dinda," katanya.
Pihaknya belum bisa memastikan apakah bayi tersebut dibuang karena hasil hubungan di luar nikah. Pihaknya telah melakukan olah TKP untuk mendalami kasus tersebut.
"Belum bisa dipastikan, apakah hasil hubungan gelap atau karena orang tuanya tidak mampu jadi dibuang. Masih kita selidiki." terang Rully.
Dia menambahkan, sudah banyak warga yang hendak mengadopsi bayi tersebut. Tapi ada prosedur yang harus ditempuh terkait adopsi. "Boleh saja kalau mau mengadopsi, tapi kita lihat dulu latar belakangnya dan kemampuannya," pungkasnya.