Connect With Us

Konser Musik Inbox Berlangsung Ricuh

| Minggu, 4 Oktober 2009 | 18:39

TANGRANGNEWS-Konser musik Inbox yang dipusatkan di parkiran pusat perbelanjaan Metropolis Town Square, Cikokol, Kota Tangerang berlangsung ricuh dan beberapa kali diwarnai aksi saling lempar batu antar penonton. Dalam insiden perkelahian tersebut, polisi berhasil mengamankan 34 perusuh yang diduga menjadi provokator. Menurut keterangan Ninda, 17, remaja asal Poris Plawad yang berada di lokasi kejadian, aksi perkelahian terjadi tanpa sebab yang jelas. Puluhan batu pun berterbangan tanpa arah saat grup Virgin sedang berada di panggung. Karena takut menjadi sasaran batu, Ninda memilih langsung menjauhi lokasi bersama rekannya. “Lagi nonton asik-asik, ada lempar-lemparan batu. Tapi ga tahu kenapa,” katanya. Saat kejadian itu salah satu personil Virgin, Dara diketahui mengalami cedera. Pergelangan kaki Dara terkilir saat berusaha diamankan oleh satuan pengamanan dari lembaran batu.. Sementara itu, Kapolsek Tangerang AKP Titin S mengatakan, pengamanan kepada 34 pelaku yang masih anak baru gede (ABG) dilakukan demi menghindari kejadian yang lebih parah. Selain itu, seluruh pengunjung konser musik juga diwajibkan untuk meninggalkan lokasi konser. Sedikitnya ada 70 personil keamanan yang diturunkan untuk melerai kericuhan yang terjadi.“Memang ada sekitar 34 ABG yang sempat diamankan. Yang pingsan sekitar 20 orang karena aksi ini,” kata Titin, hari ini. Usai diamankan, seluruh ABG dipulangkan setelah dijemput oleh orang tua masing-masing. Titin mengatakan tidak ada unsur pidana yang bisa dijatuhkan kepada para ABG tersebut. Tidak ditemukan adanya senjata tajam atau barang lain yang dapat menjerat para ABG itu. “Tidak ada yang ditahan. Seluruhnya dipulangkan setelah orang tua masing-masing menjemput,” kata Titin. Tim Promosi Metropolis Towm Square Ali Setiawan mengatakan selaku penyedia tempat pihaknya akan membicarakan hal ini kepada pihak penyelenggara (pihak televisi swasta). Apalagi, dirasa perlu untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.“Memang kerusuhan terjadi. Untuk tindak lanjutnya, akan dibicarakan dengan pihak penyelenggara. Kami hanya sebagai penyedia tempat,” kata Ali Setiawan.(rangga)
PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

KOTA TANGERANG
Hujan Deras, Kota Tangerang Dilanda Banjir hingga Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga

Hujan Deras, Kota Tangerang Dilanda Banjir hingga Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga

Sabtu, 23 November 2024 | 17:06

Hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Tangerang dan sekitarnya menyebabkan banjir serta pohon tumbang di sejumlah titik, Sabtu 23 November 2024.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill