Connect With Us

Perampok Berpistol Gasak Alfamart di Benda

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 24 April 2015 | 16:52

Ilustrasi Perampokan Bersenjata (Istimewa / TangerangNews)

TANGERANG-Kawanan perampok bersenjata api (Senpi) menyatroni minimarket Alfamart di Jalan Husein Sastranegara, Kelurahan Jurumudi Baru, Kecamatan Benda, Kota Tangerang, Jumat (24/4) dini hari.

Salah satu karyawan, Arief, 28, mengatakan bahwa pelaku yang berjumlah tiga orang datang sekitar pukul 00.10 WIB dengan menyamar sebagai pembeli. Saat akan dilayani,  pelaku langsung menodongkan pistol kepada para karyawan yang sedang berjaga.

"Saat kejadian saya katanya sedang tidur  di ruang belakang minimarket, tak jauh dari tempat  brankas. Dua teman saya yang sedang berjaga ditodong pistol, disuruh menunjukkan brankas. Satu lagi teman saya diancam akan ditembak saat akan mengunci brankas," jelasnya.

Kemudian pelaku menguras uang di brankas dan mengambil tiga unit handphone milik karyawan. Ketiga pelaku kemudian melarikan diri dengan sepeda motor yang dibawanya. "Kerugian sekitar Rp 13 juta. Kita langsung laporkan ke Polsek," jelas Arief.

Hingga saat ini, belum ada keterangan dari pihak Polsek Benda atas peristiwa perampokan tersebut.

 

KOTA TANGERANG
Pendatang Baru Wajib Tahu, Ini Syarat Urus Pindah Domisili ke Kota Tangerang

Pendatang Baru Wajib Tahu, Ini Syarat Urus Pindah Domisili ke Kota Tangerang

Jumat, 19 April 2024 | 18:40

Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tangerang mengimbau para pendatang yang ingin menetap di Kota Tangerang agar segera mengurus administrasi kependudukannya.

SPORT
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Jumat, 19 April 2024 | 12:41

Pekan ke-32 BRI Liga 1 musim 2023/2024 mempertemukan antara Persik Kediri melawan Persita Tangerang di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, pada Sabtu, 20 April 2024, sekira pukul 15.00 WIB.

KAB. TANGERANG
Sempat Hadang Alat Berat, Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Akhirnya Pasrah Lapaknya Dibongkar

Sempat Hadang Alat Berat, Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Akhirnya Pasrah Lapaknya Dibongkar

Jumat, 19 April 2024 | 16:30

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang akhirnya membongkar ratusan lapak pedagang di Pasar Kutabumi, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, setelah sempat dihadang, Jumat 19 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill