Connect With Us

Blangko e-KTP Habis, Tangerang Gunakan Surat Keterangan Sementara

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 24 Juni 2015 | 18:16

Ilustrasi proyek e-KTP (Dira Derby / TangerangNews)


TANGERANG-Sudah satu bulan ini, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang mengaku kehabisan belangko, tinta ribbon dan film untuk bisa mencetak Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-eL).  Padahal minat masyarakat untuk membuat KTP eL yang ada di 13 Kecamatan Kota Tangerang cukup tinggi.

"Sudah sebulan lalu kami ajukan stok belangko, tinta ribbon dan film yang sudah habis kepada Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) RI. Karena untuk penganggarannya memang dari APBN bukan APBD," ujar Sekretaris Disdukcapil Kota Tangerang Ahsan Anahar, Rabu (24/6)

BACA  : e-KTP Distop, Kota Tangerang Kembali Berlakukan KTP Manual


Untuk mengatisipasi kekosongan belangko KTP eL, kata Anahar, maka dari hasil pertemuan dengan 13 Kecamatan se Kota Tangerang beberapa waktu lalu disepakati, bagi warga baik yang merekam maupun yang memperpanjang diberi surat keterangan bahwa yang bersangkutan sudah melakukan perekaman atau perpanjangan.

Anahar mengaku, keberadaan belangko serta tinta ribbon dan film diprediksi baru tersedia pada Oktober 2015 mendatang. Ini dikarenakan pada bulan Agustus 2015, pemerintah baru dapat melakukan lelang atau tender. "Jadi kita hitung hitung rentang waktu kemungkinan Oktober belangko KTP eL, tinta ribbon dan film baru bisa kita terima," ujar mantan Kabag Humas Pemkot Tangerang ini.

Sementara Salah seorang warga Kelurahan Penggilan Utara, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang yang sedang membuat KTP-eL, Edo, 20, mengatakan, dirinya sangat membutuhkan KTP-eL untuk kepentingan melamar pekerjaan. Tapi, jenis KTP-eL belum bisa dibuatkan, karena tinta ribbon dan filmnya habis. Ia hanya menerima surat keterangan kalau dirinya sudah melakukan perekaman KTP eL.

“Saya sangat berharap bisa secepatnya mendapatkan KTP-eL. Takut surat keterangan sementara tidak bisa dipakai untuk melamar pekerjaan. Kata petugasnya sih bisa dipakai, karena bukan saya saja yang memakainya. Mudah-mudahan tidak menghambat,” harapnya.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

TANGSEL
Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Kamis, 21 November 2024 | 16:21

Dinas Perhubungan (Dishub) Tangerang Selatan (Tangsel) menilang puluhan unit truk tambang dan barang yang melanggar izin jam operasional di daerah tersebut, Kamis 22 November 2024.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill