Connect With Us

Pembunuhan Janda Muda Tangerang Belum Ada Titik Terang

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 17 September 2015 | 18:14

foto TKP tempat penemuan mayat wanita tanpa busana di semak-semak belakang rumah warga yang menghadap ke jalan Tol Jakarta Merak, Rabu (16/9). (Rangga A Zulianzyah / TangerangNews)


TANGERANG-Pihak Kepolisian Polsek Cipondoh masih menyelidiki kasus tewasnya janda beranak satu, Nala Ratih, 19, yang ditemukan dalam kondisi bugil di semak-semak sebrang Tol Tangerang-Jakarta di Kelurahan Kunciran Jaya, Kota Tangerang, Kamis (17/9).

"Kita masih melakukan penyelidikan mendalam. Sampai saat ini kita sudah periksa 6 saksi" jelas Kapolsek Cipondoh Kompol Paryanto.

Menurut Paryanto, pihaknya juga telah memeriksa pacar korban, Adis, yang menurut warga terakhir terlihat bersama korban, sebelum akhirnya janda kembang itu menghilang dan ditemukan tewas mengenaskan 10 hari kemudian.

"Ya sudah diperiksa juga, dia memang sempat jalan dengan korban, tapi dipulangin lagi ke rumah. Dari alibinya sih kuat. Nah setelah dipulangin, korban pergi lagi keluar, tapi dengan siapa dia keluar kita belum tau. Itu yang sedang kita selidiki," paparnya.

Ditanya apakah ada luka kekerasan seksual pada jenazah korban, Paryanto mengatakan masih menunggu hasil visum RSUD Tangerang.

"Karena kondisi korban sudah membusuk jadi sulit diketahui. Itu juga akan kita minta untuk divisum," jelasnya.#Pembunuhan Tangerang

TEKNO
Dinilai Ilegal, RT/RW Net Bisa Dipenjara 6 Tahun dan Denda Rp600 Juta

Dinilai Ilegal, RT/RW Net Bisa Dipenjara 6 Tahun dan Denda Rp600 Juta

Senin, 22 April 2024 | 19:03

Saat ini RT/RW Net tengah ramai dipersoalkan. RT/RW Net diketahui sebagai seseorang atau kelompok masyarakat yang menggunakan jaringan internet ISP, kemudian jaringan tersebut didistribusikan kembali ke warga setempat, namun dengan tarif tertentu.

HIBURAN
Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Rabu, 17 April 2024 | 10:25

Setelah menikmati liburan Lebaran yang menyenangkan, banyak pekerja mengalami apa yang disebut sebagai post holiday blues, yakni perasaan sedih dan kehilangan ketika kembali ke rutinitas kerja.

SPORT
Cetak Atlet Kelas Dunia, PLN Gelar Kejuaraan Voli

Cetak Atlet Kelas Dunia, PLN Gelar Kejuaraan Voli

Selasa, 23 April 2024 | 14:52

PT PLN (Persero) menggelar ajang PLN Mobile Proliga 2024, yakni turnamen voli profesional yang diharapkan akan mencetak atlet-atlet voli Indonesia berkelas dunia.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill