Connect With Us

Tekan Harga, Bulog Gelontorkan 600 Kg Daging Sapi ke Pasar Anyar

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 6 Juni 2016 | 14:52

Badan Urusan Logistik (Bulog) bekerja sama dengan Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Koperasi (Perindagkop) Kota Tangerang menggelar operasi pasar daging sapi di Pasar Anyar, Senin (6/6/2016). (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

TANGERANGNews.com-Badan Urusan Logistik (Bulog) bekerja sama dengan Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Koperasi (Perindagkop) Kota Tangerang menggelar operasi pasar daging sapi di Pasar Anyar, Senin (6/6/2016). Hal ini untuk menekan harga daging sapi yang cukup tinggi selama bulan puasa.

Kepala Bulog Sub Divisi Regional (Divre) Tangerang. Rusli mengatakan, dalam operasi pasar ini, pihaknya menggelontorkan 600 Kg daging sapi yang sudah dibungkus per Kg. "Kita jual seharga Rp85 ribu per Kg. Harga ini lebih mudah di pasar yang saat ini sekitar Rp115-120 ribu per kg," katanya.

Rusli mengatakan, operasi pasar ini dilakukan atas permintaan Pemerintah Kota Tangerang untuk menekan harga di pasaran agar tidak terlalu tinggi. Untuk saat ini operasi pasar berlangsung selama satu hari.

"Kalau kita tergantung permintaan Pemerintah setempat. Jika dibutuhkan lagi kita siap lakukan operasi pasar di tempat yang diminta," jelasnya.

Kepala Dinas Perindakop Kota Tangerang Sayuti mengatakan, meski harga daging sapi sejumlah pasar Kota Tangerang masih terjangkau, namun pihaknya tetap berupaya untuk membantu masyarakat mendapat daging dengan harga yang murah melalui operasi pasar ini.

"Meski masih Rp115-120 per Kg, tapi itu bisa naik lagi kalau permintaan bertambah. Makanya kita imbangi dengan operasi pasar. Mudah-mudahan harganya bisa stabil sampai Lebaran " jelasnya.

 

 

NASIONAL
Konsumsi Susu Masih Rendah, LamiPak Ajak Jurnalis Kawal Isu Gizi Lewat Anugerah Jurnalistik 2026

Konsumsi Susu Masih Rendah, LamiPak Ajak Jurnalis Kawal Isu Gizi Lewat Anugerah Jurnalistik 2026

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:45

PT Lami Packaging Indonesia (LamiPak Indonesia) menyosialisasikan pelaksanaan Anugerah Jurnalistik LamiPak (AJL) 2026 yang mengangkat tema “Satu Kotak Susu, Sejuta Harapan Mengawal Ketahanan Gizi Menuju Indonesia Emas 2045”.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

TANGSEL
Tekan Tumpukan Sampah, Pemkot Tangsel Sebar Tong Komposter di Seluruh Pasar Tradisional

Tekan Tumpukan Sampah, Pemkot Tangsel Sebar Tong Komposter di Seluruh Pasar Tradisional

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:47

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) menempatkan tong komposter di sejumlah pasar tradisional guna mengurangi penumpukan sampah organik seperti sisa sayur dan buah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill