Connect With Us

Sidang Tuntutan Pembunuh Enno Dijaga Ketat

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 10 Juni 2016 | 10:36

Tampak aparat kepolisian berjaga di depan ruang sidang tuntutan Pembunuh Enno, di Gedung Pengadilan Negeri (PN) Tangerang, Jalan TMP Taruna, Jumat (10/6/2016). (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

 

TANGERANGNews.com-Sidang tuntutan terdakwa kasus pembunuhan sadis Enno Parihah, 18, Rahmat Alim, 16, dijaga ketat aparat kepolisian di Gedung Pengadilan Negeri (PN) Tangerang, Jalan TMP Taruna, Jumat (10/6/2016).

Sementara keluarga korban hadir menunggu hasil putusan di depan ruang sidang 4, lantai dua, Gedung PN Tangerang.

Ayah korban, Arif Fikri, bersikeras meminta terdakwa Rahmat Alim dihukum mati. Jika tidak, lebih baik terdakwa dilepas agar bisa dihukum oleh masyarakat. "Bebaskan saja biar dihakimi massa," tukasnya.

Sidang ini juga diwarnai aksi demo ratusan  warga yang berasal dari tempat tinggal korban di Kampung Bangkir, Desa Pegandikan, Kecamatan Lebak Wangi, Kabupaten Serang.

"Kita datang sendiri, untuk berpartisipasi menuntut keadilan untuk korban Enno. Ada yang keluarga, tetangga dan warga dari kampung lain. Kita mau pelaku dihukum seberat-beratnya, harus hukuman mati," ujar Nuis, salah satu pendemo.

 

 

BANTEN
Inspiratif, Pegawai Wanita PLN Ini Rela Tinggalkan Keluarga Demi Jaga Kelistrikan saat Lebaran 

Inspiratif, Pegawai Wanita PLN Ini Rela Tinggalkan Keluarga Demi Jaga Kelistrikan saat Lebaran 

Rabu, 2 April 2025 | 11:14

Di balik cahaya lampu yang menyala di rumah, masjid, dan jalanan saat Hari Raya, ada sosok yang rela meninggalkan kebersamaan dengan keluarga demi menjaga keandalan listrik.

BANDARA
Hari ini Puncak Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta, Penumpang Diprediksi Capai 243 Ribu

Hari ini Puncak Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta, Penumpang Diprediksi Capai 243 Ribu

Jumat, 28 Maret 2025 | 17:59

Puncak arus mudik di Bandara Soekarno-Hatta Kota Tangerang diperkirakan terjadi pada hari ini, Jumat 28 Maret 2025.

HIBURAN
Deretan 4 Film Indonesia yang Siap Tayang di Bioskop Saat Lebaran 2025  

Deretan 4 Film Indonesia yang Siap Tayang di Bioskop Saat Lebaran 2025  

Rabu, 26 Maret 2025 | 11:57

Lebaran selalu menjadi momen yang dinanti untuk berkumpul bersama keluarga. Tahun ini, suasana terdapat empat rekomendasi film Indonesia terbaru yang siap menghibur penonton di bioskop.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill