Connect With Us

Mensos Kunjungi Lapas Anak Wanita Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 24 Juni 2016 | 12:08

Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa mengunjungi Lembaga Pemasyarakatan Anak Wanita Kelas II B Tangerang di Jalan Daan Mogot, Kelurahan Tanah Tinggi, Kota Tangerang, Jumat (24/6/2016). (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

TANGERANGNews.com-Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa mengunjungi Lembaga Pemasyarakatan Anak Wanita Kelas II B Tangerang di Jalan Daan Mogot, Kelurahan Tanah Tinggi, Kota Tangerang, Jumat (24/6/2016).

 

Khodifah datang sekitar pukul 09.40 WIB. Kedatangannya langsung disambut para wanita warga binaan lapas. Mereka juga sempat menyalami Khofifah.

 

Kedatangan Khofifah sendiri dalam rangka kegiatan Bakti Sosial Amaliah Ramadhan 2016 yang digelar Pimpinan Pusat (PP) Muslimat Nahdlatul Ulama (NU). Dalam kegiatan itu, Khofifah sempat memberikan tausiah dan pengarahan kepada para warga binaan.

 

“Mumpung sekarang bulan Ramadhan, jadikan Lapas ini sebagai pesantren. Perbanyak ibadah agar permintaan kalian terkabul,” katanya.

 

Dia juga meminta kepada para warga binaan lapas agar tetap tegar dan tidak patah semangat menjalani masa tahanan di lapas. Diharapkan hal ini dijadikan pelajaran agar tidak mengulanginya lagi.

 

“Saya yakin tidak ada yang mau ditahan. Mungkin kalian pernah tergoda atau diperdaya sehingga melakukan kesalahan. Tapi karena sudah di sini, sebaiknya dijalani saja dengan baik sampai nanti masa tahanan habis dan bisa kembali berkumpul bersama keluarga,” ujar Khofifah.

 

Selain memberikan pengarahan, Khofifah yang juga Ketua Umum PP Muslimat NU ini memberikan bantuan yang bekerja sama dengan Alfamart kepada para warga binaan.

 

Direktur Corporate Affairs Alfamart Solihin mengatakan, bantuan yang diberikan tersebut berupa kerudung, sarung dan mukena masing-masing sebanyak 850 buah. “Bantuan ini berasal dari donasi masyarakat yang kita salurkan melalui Kemensos,” jelasnya.

 

 

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

KOTA TANGERANG
Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Kamis, 21 November 2024 | 18:52

Pelaksanaan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kota Tangerang, dimana kali ini menyasar tingkat SMA.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill