Connect With Us

Kejari Tangerang Ungkap Kemungkinan Tersangka Baru Korupsi KPU

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 10 Agustus 2016 | 19:58

Kantor KPU Kota Tangerang (Istimewa / TangerangNews)

TANGERANGNews.com-Kepala Seksi Pidana Khusus (Kasie Pidsus) Kejaksaan Negeri Tangerang Tengku Firdaus menyebutkan adanya kemungkinan tersangka baru dalam kasus korupsi dana KPU Kota Tangerang dalam Pilkada Kota Tangerang tahun 2013.

"Kemungkinan ada tersangka lain bisa saja, nanti kita lihat di persidangan. Kita berkaca dari kasus Korupsi Damkar Kota Tangerang, bisa berkembang ke tersangka baru," katanya, Rabu (10/8/2016).

Firdaus sendiri mengaku mendapat keterangan dari tersangka yang mengarah ke pihak lain. Namun keterangan tersebut dinilai berdiri sendiri sehingga perlu pembuktian di persidangan.

"Ada petunjuk, tapi berdiri sendiri, kita belum berani pastikan ada tersangka lain  jadi harus dibuktikan dulu," katanya.

Firdaus mengatakan, pihaknya sudah melakukan pemeriksaan kepada 42 orang saksi termasuk komisioner KPU. Saat ini ketiga tersangka sudah dilimpahkan ke rutan Serang untuk segera diadili di Pengadilan Tipikor.

 

 

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

SPORT
Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Jumat, 26 April 2024 | 09:21

Tim Nasional (Timnas) Indonesia sukses mencetak sejarah lolos ke semifinal Piala Asia U-23 usai menumbangkan Korea Selatan, yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 26 April 2024, dini hari.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill