Connect With Us

Siswa SD Sukasari 4 Sudah Tempati Gedung Baru

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 17 Januari 2017 | 18:00

Bangunan SDN Sukasari 4 & 5 (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

 

TANGERANGNews.com-Siswa SDN Sukasari 4 akhirnya menempati gedung baru di Jalan Moch Yamin, Kelurahan Babakan, Kecamatan Tangerang Kota Tangerang. Sedangkan untuk relokasi SDN 5 masih menunggu pembangunan gedung baru. 

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tangerang Abudh Surahman mengatakan, para siswa sudah menempati gedung baru tersebut sejak dua minggu lalu. Dengan demikian, gedung SDN Sukasari 4 lama yang berada di Jalan Perintis Kemerdekaan sudah dikosongkan. “Sudah pindah dari tanggal 2 Januari 2017,” katanya, Selasa (17/2/2017). 

Terkait izin dari Kemenkumam selaku pemilik lahan yang sebelumnya mempersoalkan pembangunan gedung SD tersebut, Abduh mengatakan masalah tersebut sudah selesai. “Sudah ada izinnya,” katanya.

Sementara untuk relokasi siswa SDN Sukasari 5, menurut Abduh, masih menunggu pembangunan gedung baru yang lokasinya di samping SDN Sukasari 4. “Untuk pembangunan SDN Sukasari 5, suah masuk tahap lelang dan akan segera dibangun. Setelah jadi baru bisa dipindahkan semua siswanya,” jelas Abduh.

Untuk diketahui, sebelumnya Pemerintah Kota Tangerang berupaya merelokasi SDN Sukasari 4 dan 5 Tangerang di Jalan Perintis Kemerdekaan, karena sudah tidak representatif. Lokasinya yang berada di pinggir jalan kerap menyebabkan kemacetan lalu lintas dan berpotensi menyebabkan kecelakaan bagi siswa. 

Akhirnya Pemerintah Kota Tangerang membangun gedung baru di lahan milik Kemenkumham di samping Pasar Babakan. Namun ternyata proses pembangunan sempat distop karena belum mendapat izin dari Kemenkumham.

Aset lahan yang diberikan pihak Kemenkumham kepada Pemkot Tangerang untuk pembangunan sekolah bukan merupakan lahan yang dihibahkan tetapi masih dalam tahap pinjam pakai.

HIBURAN
Mudah dan Sederhana, Ini Resep Bumbu Jagung Bakar Enak untuk Malam Tahun Baru 2026

Mudah dan Sederhana, Ini Resep Bumbu Jagung Bakar Enak untuk Malam Tahun Baru 2026

Rabu, 31 Desember 2025 | 11:33

Malam pergantian tahun identik dengan acara bakar-bakaran bersama keluarga atau teman terdekat. Salah satu menu yang hampir selalu hadir adalah jagung bakar.

OPINI
Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Selasa, 23 Desember 2025 | 20:09

Penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang di Kota Tangerang Selatan belakangan ini memicu krisis pengelolaan sampah yang cukup serius. Dampak dari kebijakan tersebut terlihat dari munculnya tumpukan sampah di berbagai jalan

NASIONAL
Polisi Klaim Pengendara Makin Taat Lalu Lintas Setelah Ada ETLE

Polisi Klaim Pengendara Makin Taat Lalu Lintas Setelah Ada ETLE

Selasa, 30 Desember 2025 | 17:02

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Agus Suryonugroho mengungkapkan bahwa sistem tilang elektronik atau ETLE semakin mendominasi penegakan hukum lalu lintas sepanjang 2025.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill