Connect With Us

Polisi Akhirnya Tangkap Penabrak Driver Ojek Online

Denny Bagus Irawan, Dena Perdana | Jumat, 10 Maret 2017 | 10:00

Ichtiyarul Jamil driver GrabBike tewas setelah ditabrakan sopir angkot dalam aksi demonstrasi pada Rabu (8/3/2017) lalu (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNews.com-Petugas Polres Metro Tangerang Kota akhirnya menangkap seorang sopir angkot yang diduga dengan sengaja menabrak driver GrabBike bernama Ichtiyarul Jamil,22.

Pelaku berinisial SBH disebut sengaja melakukan itu karena dendam dengan driver ojek online.Seperti diketahui penabrakan terjadi yang bertepatan dengan bentrok antara sopir angkot dengan ojek online pada Rabu (8/3/2017) lalu.

"Dia dengan sengaja melakukan hal tersebut karena dendam dengan pengemudi ojek online," kata Kapolres Metro Tangerang Kombes Pol, Harry Kurniawan di Mapolres Metro Tangerang, Jumat (10/3/2017) siang.



Harry menututurkan,  pelaku adalah sopir cadangan atau sopir tembak angkot R03 A trayek Serpong-Pasar Anyar.  Hal itu diketahui, saat polisi melakukan penelusuran terhadap pemilik angkot tersebut.

Sampai akhirnya, SBH diketahui adalah pelaku penabrakan tersebut. Akibat perbuatannya, driver korban tabrak lari itu Ichtiyarul Jamil yang sebelumnya di rawat di RSPAD Gatot Subroto itu dikabarkan telah meninggal.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill