Connect With Us

Sabu dari Lapas Tangerang Diedarkan di Tanah Gocap

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 25 April 2017 | 19:00

Barang bukti 5 paket narkoba jenis sabu dalam plastik Lip bening dengan berat 11.61 gram, satu alat hisap cangklong, satu bungkus plastik yang berisi beberapa plastik klip bening ukuran kecil dan 2 dua Hp milik tersangka, Selasa (25/2017). (@TangerangNews2017 / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pengedar sabu, Yopi Senjaya, 38, di Gang Usaha I, Kawasan Pemakaman Tanah Gocap, Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, ditangkap aparat kepolisian sektor setempat.
 
Dari tangannya di amankan 5 paket narkoba jenis sabu dalam plastik Lip bening  dengan berat 11.61 gram, satu alat hisap cangklong, satu bungkus plastik yang berisi beberapa plastik klip bening ukuran kecil dan 2 dua Hp milik tersangka.
 
Kasubag Humas Polres Metro Tangerang Kompol Triyani mengatakan, pelaku ditangkap pada Selasa (25/2017)  sekitar pukul 00.30 WIB. Berawal dari adanya laporan terkait transaksi narkoba di Tanah Gocap. Kemudian Anggota Buser Polsek Karawaci melakukan penelusuran.
 

 
"Setelah mengetahui identitas tersangka, petugas melakukan pegecekan ke lokasi rumahnya. Saat digeledah ditemukan tiga paket narkotika jenis sabu yang tersimpan di bekas bungkus permen fresharmant di ruang tamu dan dua paket yang dibungkus klip plastik bening ditemukan di dalam closed kamar mandi," jelasnya.
 
Berdasarkan pengakuan tersangka, dia mendapat barang tersebut dari seseorang yg berada di dalam lapas Tangerang. "Kami masih menelusuri, narapidana yang menyuplai sabu tersebut. Saat ini tersangka dan barang bukti sudah diamankan," papar Triyani.
HIBURAN
Kenapa Kucing Suka Tidur di Alat Elektronik? Ini Alasannya

Kenapa Kucing Suka Tidur di Alat Elektronik? Ini Alasannya

Jumat, 22 November 2024 | 10:42

Bagi para pemilik kucing, pemandangan kucing yang tidur atau duduk di atas alat elektronik seperti laptop atau komputer tentu sudah sangat familiar.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill