Connect With Us

Nikmatnya Berbuka Puasa Dengan Asinan Ibu Sofie di Cipondoh

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 4 Juni 2017 | 17:00

Warung Asinan Ibu Sofie, Minggu (4/6/2017). (@TangerangNews2017 / Deni Ardiansyah)

TANGERANGNEWS.com - Memasuki bulan puasa, menu berbuka begitu banyak pilihannya. Tidak terkecuali asinan Ibu Sofie yang Lokasinya berada di Jl. KH. Hasyim Ashari, Cipondoh, Kota Tangerang menjadi pilihan menu berbuka puasa saat ini, Minggu (4/6/2017).

Asinan betawi ini merupakan perpaduan antara sayur-sayuran atau buah-buahan yang dicampur dengan air kuah cabai untuk asinan buah dan bumbu kacang untuk asinan sayur pasti akan selalu ditunggu penyuka makanan segar.

Rasanya yang asam dan pedas ini, biasanya banyak sekali dijumpai di wilayah Bogor. Tapi untuk saat ini tidak usah khawatir, untuk warga Kota Tangerang dan sekitarnya tidak usah terlalu jauh bila ingin menikmati asinan sebagai menu untuk berbuka puasa.

Nama asinan Ibu Sofie tentu sudah tak asing bagi warga Kota Tangerang. Lokasi  Warung Asinan Ibu Sofie ini cukup mudah diketahui. Lokasinya berada di Jl. KH. Hasyim Ashari, Cipondoh, Kota Tangerang. Pasti warung asinan sederhana ini mudah terlihat di jalan.

Di Warung Asinan Ibu Sofie ini, terdapat dua jenis asinan. Asinan sayur dan asinan buah yang dijamin akan membuat para penikmatnya ketagihan lagi dan lagi, karena rasanya yang segar. Sofie, pemilik warung kepada TangerangNews.com  mengatakan, menjual asinannya dengan resep pribadinya itu sudah sejak 20 tahun lalu. 

"Ini resep pribadi saya. Tidak ada yang spesial, hanya mempertahankan kualitas saja. Itu kunci saya bertahan," Kata Sofie, Minggu (4/6/2017).

Mengenai harga sangat terjangkau, Ibu Sofie ini memberikan harga satu porsi asinan itu dijual dengan harga delapan ribu rupiah untuk masing-masing asinan sayur dan asinan buah. Dan ada tambahan harga jika ditambahkan kerupuk mie, hanya tambah Rp. 2000 untuk lima keping kerupuk.

Untuk asinan buah, Sofie mencampurkan buah-buahan segar seperti bagkuang,mangga muda, kedondong dan salak. Sementara untuk asinan sayur biasanya seperti toge, kol, wortel, sawi dan juga ditambah tahu putih goreng.

Salah seorang pembeli asinan di Warung Ibu Soffie mengatakan, rasa yang enak dan harga yang terjangkau menjadi pilihan dan alasan kenapa dirinya tertarik untuk membelinya. Asinan ini akan dijadikannya sajian pada saat berbuka puasa.

"Saya penggemar asinan sayurnya, enak banget, bumbunya kacangnya kental," Ungkap Rina.

Asinan ini menjadi pilihan untuk menu berbuka puasa, selain harga yang terjangkau dan banyak varian bahan-bahannya. Baik asinan sayur dan buah, selain itu juga tergolong makanan sehat karena mengandung serat yang tinggi. (RAZ)

BANTEN
Tangsel Darurat Sampah, Andra Soni Kirimkan Fasilitas Pengolah 100 Kg Sampah Jadi Pupuk dan Biogas

Tangsel Darurat Sampah, Andra Soni Kirimkan Fasilitas Pengolah 100 Kg Sampah Jadi Pupuk dan Biogas

Minggu, 18 Januari 2026 | 21:44

Masalah tumpukan sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mendapat perhatian serius dari Gubernur Banten Andra Soni.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

WISATA
Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:15

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa sistem ganjil genap di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, selama akhir pekan panjang, terhitung Kamis hingga Minggu, 15–18 Januari 2026.

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill