Connect With Us

Pelaku Penembak Italia Belum Juga Tertangkap

Rangga Agung Zuliansyah | Sabtu, 1 Juli 2017 | 15:00

Italia Chandra Kirana Putri, 23, mahasiswa kedokteran yang baru saja lulus kuliah. (@TangerangNews2017 / Dena Perdana)

TANGERANGNEWS.com-Sudah dua pekan lebih, sejak peristiwa penembakan Italia Chandra Kirana Putri, 23, di depan rumahnya di Perumahan Bugel Indah, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, oleh kawanan curanmor pada Senin (12/6/2017) lalu. Hingga kini pihak kepolisian masih belum menangkap para pelaku.

 

Kasat Reskrim Polrestro Tangerang AKBP Arlon Sitinjak mengatakan, pihaknya tetap memprioritaskan kasus ini dengan membentuk tim khusus di lapangan. Saat ini, jajarannya masih terus melakukan pengejaran terhadap pelaku. “Kita sudah bekerja maksimal dan semoga cepat tertangkap," katanya.

Sebelumnya Jajaran Polrestro Tangerang bahkan sempat menyebar sketsa wajah pelaku. Sketsa tersebut disebar ke wilayah hukum Polda Metro Jaya, Polda Banten, bahkan Polda Lampung. Namun diakui, menemukan sejumlah kendala.

Arlon menjelaskan kendala tersebut adalah keberadaan pelaku kerap kali berpindah - pindah tempat karena tau sedang diburu aparat, sehingga pelaku hidup nomaden. Pihaknya mengejar ke semua lokasi yang diduga sebagai tempat persembunyian mereka.

“Kita pun mengejar hingga ke luar pulau, mulai dari wilayah Lampung hingga Banyuwangi,” katanya.

Seperti diketahui, penembakan Italia terjadi depan rumahnya sekitar Pukul 14.00 WIB. Peristiwa ini bermula ketika pelaku yang berjumlah dua orang mencuri sepeda motor Honda Beat bernopol B-3378-CFH milik korban di lokasi tersebut. Namun hal itu diketahui oleh italia, sehingga dia langsung meneriaki pelaku.

 

Pelaku kemudian berbalik arah dan langsung menembak korban. Tembakan tersebut mengenai dada dan tangan korban. Korban pun ambruk dan bersimbah darah hingga akhirnya tewas di tempat. Sementara para pelaku melarikan diri.

OPINI
Ramadan Bulan Ampunan, Utang Pinjol Malah Bertebaran

Ramadan Bulan Ampunan, Utang Pinjol Malah Bertebaran

Rabu, 20 Maret 2024 | 15:57

Ramadan adalah bulan suci yang identik dengan ampunan dan bulan penuh ketakwaan. Namun, nyatanya hal ini tidak menjadikan pelaku kemaksiatan berkurang. Salah satu kemaksiatan yang semakin marak adalah pinjaman online atau pinjol.

MANCANEGARA
Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Rabu, 20 Maret 2024 | 13:33

India merupakan negara yang terletak di Asia Selatan dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia menggeser posisi Tiongkok.

HIBURAN
Lagi Viral di TikTok, Begini Cara Lihat Tahun Lama di Aplikasi Google Maps

Lagi Viral di TikTok, Begini Cara Lihat Tahun Lama di Aplikasi Google Maps

Rabu, 27 Maret 2024 | 14:35

Baru-baru ini tengah viral di media sosial TikTok sebuah tren melihat tahun lama di aplikasi Google Maps.

BANDARA
Kecelakaan Kerap Terjadi di Jalur Perimeter, Pihak Bandara Soetta Sebut Akibat Human Error

Kecelakaan Kerap Terjadi di Jalur Perimeter, Pihak Bandara Soetta Sebut Akibat Human Error

Kamis, 28 Maret 2024 | 21:54

TANGERANGNEWS.com-Pihak Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) menyebut kecelakaan yang kerap terjadi di Jalur Perimeter disebabkan karena human error atau kelalaian pengendara.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill