Connect With Us

388 Jemaah Haji Kota Tangerang Berangkat ke Tanah Suci

Sayuti Tan Malik | Jumat, 28 Juli 2017 | 19:00

Suasana para Jemah Haji asal Kota Tangerang yang diberangkatkan pada Jumat (28/7/2017) pagi, dari Pusat Pemerintahan Kota Tangerang. (@TangerangNews2017 / Sayuti Tan Malik)

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak 338 jemah haji  asal Kota Tangerang bagian kelompok terbang (Kloter) ke dua Provinsi Banten diberangkatkan pada Jumat (28/7/2017) pagi, dari Pusat Pemerintahan Kota Tangerang.

Para jamaah tersebut merupakan bagian dari total 1778 jemaah yang terbagi dalam 6 kloter. Untuk 2 kloter diberangkatkan pada hari ini dan sisanya 4 kloter diberangkatkan pada tanggal 3 Agustus nanti.

"Alhamdulillah semua jamaah kondisinya fit dan sehat walafiat mudah-mudahan jemaah dapat menjalankan ibadah dengan sebaik baiknya" ujar Dedi Mahfudin, Kepala Kementrian Agama Kota Tangerang.

Dedi melanjutkan, 2 kloter yang berangkat jumlahnya full 388 orang, ditambah dengan petugas kloter sebanyak 5 orang sehingga menjadi total keseluruhan 393 orang yang berangkat pada hari ini.

Dedi menuturkan, bahwa semua jamaah telah melakukan tes kesehatan. Jika tidak, mereka tidak boleh berangkat. Selain itu semua diberi vaksin meningitis karena itu adalah persyaratan pokok. Perjalanan pulang pergi yakni selama 40 hari. Lalu pada 8 September 2017 akan kembali lagi ke indonesia.

"Keberangkatan jamaah haji 2017 melalui Embarkasi Bandara Halim Perdana Kusuma dan pada tahun ini jumlah jamaah haji meningkat dari 1428 menjadi 1778," pungkasnya.(RAZ)

TANGSEL
TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:30

Warga RW 14 Kelurahan Rawabuntu, Serpong, resmi melayangkan gugatan class action terhadap Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) dan PT Bumi Serpong Damai (BSD).

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

BISNIS
Mau Bisnismu Naik Kelas, Datang ke Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 

Mau Bisnismu Naik Kelas, Datang ke Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:14

Bagi para pelaku usaha yang ingin membawa bisnisnya naik kelas, Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 2026 menjadi ajang yang sayang untuk dilewatkan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill