Connect With Us

388 Jemaah Haji Kota Tangerang Berangkat ke Tanah Suci

Sayuti Tan Malik | Jumat, 28 Juli 2017 | 19:00

Suasana para Jemah Haji asal Kota Tangerang yang diberangkatkan pada Jumat (28/7/2017) pagi, dari Pusat Pemerintahan Kota Tangerang. (@TangerangNews2017 / Sayuti Tan Malik)

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak 338 jemah haji  asal Kota Tangerang bagian kelompok terbang (Kloter) ke dua Provinsi Banten diberangkatkan pada Jumat (28/7/2017) pagi, dari Pusat Pemerintahan Kota Tangerang.

Para jamaah tersebut merupakan bagian dari total 1778 jemaah yang terbagi dalam 6 kloter. Untuk 2 kloter diberangkatkan pada hari ini dan sisanya 4 kloter diberangkatkan pada tanggal 3 Agustus nanti.

"Alhamdulillah semua jamaah kondisinya fit dan sehat walafiat mudah-mudahan jemaah dapat menjalankan ibadah dengan sebaik baiknya" ujar Dedi Mahfudin, Kepala Kementrian Agama Kota Tangerang.

Dedi melanjutkan, 2 kloter yang berangkat jumlahnya full 388 orang, ditambah dengan petugas kloter sebanyak 5 orang sehingga menjadi total keseluruhan 393 orang yang berangkat pada hari ini.

Dedi menuturkan, bahwa semua jamaah telah melakukan tes kesehatan. Jika tidak, mereka tidak boleh berangkat. Selain itu semua diberi vaksin meningitis karena itu adalah persyaratan pokok. Perjalanan pulang pergi yakni selama 40 hari. Lalu pada 8 September 2017 akan kembali lagi ke indonesia.

"Keberangkatan jamaah haji 2017 melalui Embarkasi Bandara Halim Perdana Kusuma dan pada tahun ini jumlah jamaah haji meningkat dari 1428 menjadi 1778," pungkasnya.(RAZ)

NASIONAL
Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:48

Hingga memasuki awal tahun 2026, hujan masih turun dengan intensitas cukup tinggi di banyak wilayah Indonesia. Kondisi cuaca basah yang berkepanjangan ini berdampak pada aktivitas harian masyarakat dan memicu kekhawatiran terhadap risiko banjir

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

KOTA TANGERANG
Selesai Direnovasi, Lapangan Stadion Mini Porci Cibodas Bisa Dipakai Saat Hujan

Selesai Direnovasi, Lapangan Stadion Mini Porci Cibodas Bisa Dipakai Saat Hujan

Kamis, 22 Januari 2026 | 08:32

Stadion Mini Porci Cibodas, Kota Tangerang, mulai beroperasi setelah peningkatan fasilitas lapangan rampung dilakukan.

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill