Connect With Us

Pemkot Tangerang Ajukan RAPBD 2018 Rp3,9 Triliun

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 6 November 2017 | 13:00

Tampak Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah memberikan sambutan dalam rapat paripurna di Gedung DPRD Kota Tangerang, Senin (06/11/2017). (@TangerangNews.com / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com- Pemerintah Kota Tangerang mengajukan Rancangan Perda (Raperda) APBD 2018 sebesar Rp3,9 triliun kepada DPRD. RAPBD tersebut disampaikan oleh Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah dalam rapat paripurna di Gedung DPRD Kota Tangerang, Senin (06/11/2017).

Dalam penyampaian RAPBD 2018 tersebut, turut dihadiri oleh Anggota Dewan, SKPD, dan OPD yang ada di Kota Tangerang.

Arief mengatakan, secara garis besar komposisi dalam rancangan APBD tahun 2018 diantaranya pendapatan daerah dianggarkan Rp3,27 Triliun dan belanja daerah sebesar Rp3,9 Triliun.

"Dengan demikian terdapat defisit anggaran Rp630 miliar yang ditutup dari pembiayaan netto sebesar Rp630 miliar yang berasal dari sisa lebih perhitungan penggunaan anggaran tahun 2017, maka total RAPBD dialokasikan sebesar Rp3,9 triliun," ujar Arief.

Di waktu yang sama, Ketua DPRD Kota Tangerang, Suparmi mengatakan, selanjutnya DPRD melalui masing-masing fraksi untuk segera menyiapkan dan menyampaikan pandangannya terhadap penyampaian Raperda oleh Wali Kota. "Pandangan umum fraksi akan dilaksanakan besok," ucapnya.(RAZ/HRU)

SPORT
Indomilk Arena Tangerang Sudah Berstandar FIFA, Andra Soni Harap Seluruh Stadion di Banten Menyusul

Indomilk Arena Tangerang Sudah Berstandar FIFA, Andra Soni Harap Seluruh Stadion di Banten Menyusul

Selasa, 18 Maret 2025 | 22:48

Stadion Indomilk Arena Kabupaten Tangerang menjadi salah satu dari 17 stadion di Indonesia yang diesmikan Prabowo Subianto, Selasa 18 Maret 2025.

PROPERTI
Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Rabu, 26 Maret 2025 | 19:59

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon) berhasil mencatat penjualan yang sangat baik melalui produk komersial City Hub Commercial, “The Next Level” Workplace dan Commercial Space dari unit bisnis Summarecon Serpong.

WISATA
Kerap Ramai saat Liburan, Pengunjung Pantai Tanjung Pasir Tangerang Keluhkan Fasilitas Minim

Kerap Ramai saat Liburan, Pengunjung Pantai Tanjung Pasir Tangerang Keluhkan Fasilitas Minim

Jumat, 4 April 2025 | 12:58

Pantai Tanjung Pasir, di Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang menjadi salah satu destinasi favorit masyarakat setiap momen liburan termasuk saat Lebaran 2025.

BISNIS
Sukses Bangun Komunikasi Publik, Danamon Sabet Penghargaan dari Infobank-Isentia

Sukses Bangun Komunikasi Publik, Danamon Sabet Penghargaan dari Infobank-Isentia

Rabu, 26 Maret 2025 | 17:36

PT Bank Danamon Indonesia Tbk kembali menorehkan prestasi dengan menerima penghargaan dalam ajang 14th Infobank-Isentia Digital Brand Appreciation 2025. Bank ini dinilai berhasil membangun interaksi yang kuat dengan masyarakat

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill