Connect With Us

KPPI Tangerang Siap Kirim Perwakilan untuk Munas di Bali

Muhamad Heru | Senin, 19 Februari 2018 | 19:00

Kaukus Perempuan Politik Indonesia (KPPI) menggelar Rapat Kerja dan Koordinasi dengan para pengurus organisasi yang bertempat di Rumah Makan Kawali Ayam bakar Gantung, Cikokol, Tangerang, Senin (19/2/2018). (@TangerangNews / Muhamad Heru)

TANGERANGNEWS.com-Ketua DPC Kaukus Perempuan Politik Indonesia (KPPI) Suparmi menggelar Rapat Kerja dan Koordinasi dengan para pengurus organisasi yang bertempat di Rumah Makan Kawali Ayam bakar Gantung, Cikokol, Tangerang, Senin (19/2/2018).

Dalam rapat kali ini adalah untuk membahas perwakilan atau utusan rekomendasi dari tingkat Kota dan Provinsi Banten, terkait untuk mengikuti agenda Musyawarah Nasional (Munas) KPPI di Bali yang akan dilaksanakan pada akhir Februari.

"Nah makanya kita hari ini mengadakan Rapat kerja untuk memberikan masukan-masukan kepada yang nanti menjadi perwakilan dari KPPI Provinsi Banten yang untuk mengikuti Munas di Bali," tutur wanita yang yang juga menjabat sebagai Ketua DPRD Kota Tangerang ini.

Salah satu dalam pembahasan rapat tersebut adalah untuk mengadakan pelatihan-pelatihan terhadap kader-kader politik yang ada di Kota Tangerang. Supaya bagaimana mereka bisa jadi anggota Legislatif dari perwakilan perempuan.

"Saya memberikan semangat kepada mereka, jadi kalau terjun ke politik itu jangan tanggung-tanggung, percuma kalau terjun ke dunia politik tidak ada maksud dan tujuan yang baik, hanya buang-buang waktu dan tenaga saja," terangnya.

Suparmi berharap untuk kedepannya  KPPI sukses, bisa saling bersinergi dan meningkatkan kouta perempuan dalam perhelatan Pileg atau Pilkada yang akan datang.(RAZ/HRU)

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

OPINI
Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:42

Setiap kali perempuan bersuara mengkritik pemerintah, negara selalu mengatakan hal yang sama: kritik itu sah, demokrasi dijamin. Tapi kenyataan di lapangan sering berkata sebaliknya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill