Connect With Us

Pemkot Wajib Bantu KPU Sukseskan Pemilu

| Senin, 23 Maret 2009 | 14:02

TANGERANGNEWS.COM – Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Tangerang Imron Khamami mengatakan, Pemkot Tangerang wajib membantu KPU mensukseskan Pemilu 9 April nanti. Imron mengatakan, dasar diwajibkannya Pemkot membantu KPUD Kota Tangerang adalah peraturan pemerintah (PP) No.4 /2009 tentang dukungan kelancaran penyelenggaraan Pemilu . “Jadi intinya, dalam peraturan pemerintah menekankan agar semua pihak seperti Pemkot Tangerang wajib untuk membantu KPU mensukseskan Pemilu,” tegas Imron kepada Tangerangnews.com hari ini. Imron merinci dalam PP No.4/2009 ditegaskan Pemkot wajib membantu pelaksanaan sosialisasi, kelancaran pengiriman logistik, monitoring kelancaran penyelanggara pemilu, serta kegiatan lain sesuai dengan kebutuhan pelaksanaan Pemilu. “Pemkot sendiri akan membantu kita, tapi bukan dalam bentuk dana, melainkan material. Maksudnya, kalau kita perlu mobil untuk membawa logistik ke daerah, Pemkot harus membantu,” tandas Imron. (rangga)
BANTEN
Beredar Video Amplop Serangan Fajar Airin-Ade, Tim Hukum Pastikan itu Hoax

Beredar Video Amplop Serangan Fajar Airin-Ade, Tim Hukum Pastikan itu Hoax

Minggu, 24 November 2024 | 18:51

Di masa tenang Pilkada Banten muncul video sejumlah orang yang tengah memasukkan uang ke amplop bergambar Airin-Ade.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

KOTA TANGERANG
DPUPR Kota Tangerang Aktifkan 15 Mesin Pompa Air Atasi Banjir di Periuk

DPUPR Kota Tangerang Aktifkan 15 Mesin Pompa Air Atasi Banjir di Periuk

Minggu, 24 November 2024 | 17:43

Kondisi banjir akibat jebolnya tanggul di Perumahan Garden City, Kelurahan Gebang Raya, Kecamatan Periuk masih dalam penanganan petugas gabungan, Minggu 24 November 2024.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill