Connect With Us

Karyawan Gajah Tunggal Mudik Naik Sepeda

Muhamad Heru | Jumat, 8 Juni 2018 | 15:00

Pelepasan Bapak Eko Mudik menggunakan Sepeda oleh Direksi PT Gajah Tunggal TBK. (@TangerangNews / Muhamad Heru)

TANGERANGNEWS.com-Dalam merayakan Idul Fitri untuk bisa kumpul bersama keluarga di kampung halaman, pemudik biasanya pergi menggunakan kendaraan roda dua atau lebih.

Namun berbeda dengan, Eko Budi, 50, pegawai PT Gajah Tunggal. Warga Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang ini, memilih mudik dengan menggunakan sepeda Rollink miliknya dari Tangerang menuju kampung halamannya di Magelang.

"Saya melakukan karena hobi bersepeda dan sering ikut kegiatan dengan para komunitas sepeda yang ada. Jadi entah kenapa saya ingin sekali mudik menggunakan sepeda dan Alhamdulillah-nya keluarga saya mendukung. Ini pun saya mudik bareng dengan komunitas Godik Tangerang," tuturnya dalam pelepasan di PT Gajah Tunggal, Jum'at (8/6/2018).

Joseph Landri HOD HSE PT Gajah Tunggal mengaku sangat mendukung apa yang dilakukan oleh salah satu pegawainya. Dia pun memberikan bantuan materi untuk Eko dalam menempuh diperjalanannya.

"Saya tidak menyangka, Pak Eko yang berani mudik menggunakan sepeda, padahal rute yang ditempuh sangat jauh sekali. Mungkin inilah yang dinamakan hobbi. Dan saya hanya bisa memberikan bantuan materi serta doa, agar Pak Eko selamat sampai tujuan di kampung halamannya," ujarnya.

Sementara itu, Ketua SPSI Gajah Tunggal Samsul Bahri juga mengaku terkesan dengan hal yang dilakukan Eko. 

"Pak eko ini benar-benar hebat, dia masih berani mudik dengan sepeda. Saya pun menitipkan kepada rekan rekan komunitas Godik Tangerang agar memperhatikan rekan-rekan komunitasnya, terutama Pak Eko ini dalam perjalanannya," ungkapnya.

Untuk diketahui jarak yang ditempuh oleh Eko dari Tangerang - Magelang sekitar 720 KM, dengan rute melewati daerah Karawang, Cikampek, Pemanukan, Cirebon, Cirebon, Brebes, Pekalongan, Temanggung dan sampai di Magelang.(RAZ/RGI)

KOTA TANGERANG
Di Momen HUT ke-79 PGRI, Dinas Pendidikan Prioritaskan Kesejahteraan dan Kompetensi Guru di Kota Tangerang

Di Momen HUT ke-79 PGRI, Dinas Pendidikan Prioritaskan Kesejahteraan dan Kompetensi Guru di Kota Tangerang

Senin, 25 November 2024 | 17:51

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang memberikan perhatian khusus terhadap kesejahteraan dan pengembangan kompetensi guru di Kota Tangerang.

SPORT
Rekor Buruk 11 Pertandingan Tak Pernah Menang, Begini Cara Persita Kalahkan Barito Putera

Rekor Buruk 11 Pertandingan Tak Pernah Menang, Begini Cara Persita Kalahkan Barito Putera

Senin, 25 November 2024 | 06:11

Persita Tangerang akhirnya memutus rekor buruk setelah berhasil mengalahkan Barito Putera dengan skor 2-0 dalam lanjutan pekan ke-11 BRI Liga 1 2024/2025, di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Sabtu, 23 November 2024, lalu.

WISATA
Wisata Kano Kota Tangerang Kembali Beroperasi, Ini Jadwalnya

Wisata Kano Kota Tangerang Kembali Beroperasi, Ini Jadwalnya

Jumat, 22 November 2024 | 18:52

Wisata air perahu kano Kota Tangerang kembali beroperasi, setelah sempat dihentikan karena aliran Kali Sipon surut.

NASIONAL
Akomodasi 160 Juta Pergerakan Masyarakat di Libur Natal 2024, Menhub Segera Finalisasi Harga Tiket Pesawat

Akomodasi 160 Juta Pergerakan Masyarakat di Libur Natal 2024, Menhub Segera Finalisasi Harga Tiket Pesawat

Senin, 25 November 2024 | 07:48

Menjelang libur Natal dan Tahun Baru 2024, Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi mengungkapkan, mobilisasi masyarakat di Pulau Jawa diperkirakan mencapai angka fantastis, yaitu 160 juta orang

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill