Connect With Us

Jelang Pencoblosan, Polsek Karawaci Sebar Spanduk Pilkada

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 21 Juni 2018 | 17:00

Terlihat Berbagai spanduk bertemakan Pilkada Aman dan Nyaman mulai dipasang di Kota Tangerang, Kamis (21/6/2018). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Jajaran Polsek Karawaci memasang spanduk bertemakan Pilkada Aman dan Nyaman di Kota Tangerang, Kamis (21/6/2018). Hal tersebut mengingat pencoblosan pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang kian mendekat yaitu pada 27 Juni 2018.

Pemandangan spanduk itu seperti yang terlihat di Jalan Benua Raya, Kelurahan Pabuaran Tumpeng, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang.

Menurut Kapolsek Karawaci Kompol Abdul Salim, selain di lokasi tersebut pihaknya juga telah memasang serangkaian spanduk di beberapa titik simpul.

"Ada 16 titik di 16 Kelurahan Kecamatan Karawaci telah dipasang. Pada setiap wilayah kelurahan terpampang spanduk satu atau dua tampilan," ujarnya.

Abdul mengatakan, pemasangan spanduk tersebut merupakan suatu bentuk untuk memberikan dukungan bahwa kegiatan Pilkada yang tinggal menghitung hari akan berlangsung dengan damai.

"Prinsipnya keamanan harus aman tentram dan Pilkada berjalan lancar damai terkendali serta kondusif," jelasnya.(RAZ/RGI)

NASIONAL
Pemerintah Siapkan Insentif Rp400 Ribu per Bulan untuk Guru Honorer

Pemerintah Siapkan Insentif Rp400 Ribu per Bulan untuk Guru Honorer

Senin, 26 Januari 2026 | 10:36

Pemerintah berencana menyalurkan insentif bulanan sebesar Rp400.000 kepada guru honorer. Kebijakan ini disampaikan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu’ti sebagai bentuk dukungan negara terhadap guru honorer.

KAB. TANGERANG
Isak Tangis Banjiri Kedatangan Jenazah Captain Andy Dahananto di Tigaraksa

Isak Tangis Banjiri Kedatangan Jenazah Captain Andy Dahananto di Tigaraksa

Minggu, 25 Januari 2026 | 16:04

Tampak peti jenazah yang berisi jasad Captain Andy itu ditutupi dengan bendera merah-putih. Suasana semakin haru ketika para pelayat menyaksikan jenazah diturunkan dari mobil jenazah ke dalam rumah.

TANGSEL
Modus Jemput PKL, Remaja di Tangsel Malah Cabuli Teman SMP di Apartemen Cisauk

Modus Jemput PKL, Remaja di Tangsel Malah Cabuli Teman SMP di Apartemen Cisauk

Minggu, 25 Januari 2026 | 20:41

Seorang remaja berinisial OJF, 19, ditangkap Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polres Tangerang Selatan atas kasus persetubuhan dan pencabulan terhadap anak di bawah umur.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill