Connect With Us

Dari Hasil Forensik, Polisi Klaim Ibu Tewas Ditembak Begal Tidak Hamil

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 5 Juli 2018 | 12:42

Kapolres Metro Tangerang Kombes Harry Kurniawan bersama jajarannya meninjau tempat kejadian perkara (TKP) tewasnya Saripah, di Jalan HR Rasuna Said, Cipete, Kota Tangerang. (TangerangNews.com/2018 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Polisi mengklaim berdasarkan hasil forensik jenazah Saripah, 34, korban tewas ditembak begal di Cipete, Kota Tangerang, semalam tidak sedang hamil.

Jenazah korban sendiri telah usai diautopsi di RSUD Tangerang pada pukul 04.30 WIB, Kamis (5/7/2018) pagi.  Hal itu diungkapkan langsung Kapolres Metro Tangerang Kombes Harry Kurniawan.

POLISI

TKP penembakan saripah diberi garis Police Line.

Menurutnya, dari kabar yang sudah tersebar, Saripah yang harus meregang nyawa saat terjadi percobaan begal tersebut sedang hamil.

"Kita dapatkan dari RSU Tangerang bahwa korban saat terjadi pembunuhan sedang tidak hamil," ujar Harry di lokasi kejadian di Jalan Rasuna Said, Cipete, Kota Tangerang, Kamis (5/7/2018).

Harry pun telah memastikan dengan menanyakan ke suami korban, Ade Miskan, bahwa Saripah tidak sedangkan mengandung seorang anak.

"Tidak ada, tidak ada hamil. Dari hasil autopsi tidak, dari keterangan suami pun tidak," jelasnya.

Seperti diketahui, Saripah dikabarkan sedang hamil saat peristiwa mengenaskan terjadi, Rabu (4/7/2018) malam.

Sebelumnya, Saripah, 40, harus meregang nyawa setelah menerima luka tusuk di perut dan tembak di dada sebelah kanan.

Kejadian tersebut lantaran Saripah mencoba mempertahankan motornya saat ingin dibegal oleh dua pelalu yang masih buron sekira pukul 19.30 WIB.(RAZ/HRU)

BISNIS
Cetak Laba Tertinggi Sepanjang Sejarah, PLN Diapresiasi Komisi VI DPR RI

Cetak Laba Tertinggi Sepanjang Sejarah, PLN Diapresiasi Komisi VI DPR RI

Jumat, 5 April 2024 | 06:59

PT PLN (Persero) berhasil mencetak rekor laba tertinggi sepanjang sejarah, yakni Rp 5,99 triliun pada 2020, menjadi Rp 13,17 triliun pada 2021, dan meningkat kembali menjadi Rp 14,41 triliun pada 2022.

HIBURAN
Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Rabu, 17 April 2024 | 10:25

Setelah menikmati liburan Lebaran yang menyenangkan, banyak pekerja mengalami apa yang disebut sebagai post holiday blues, yakni perasaan sedih dan kehilangan ketika kembali ke rutinitas kerja.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

PROPERTI
Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Rabu, 3 April 2024 | 06:47

Dalam rangka menghadirkan hunian premium dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis, serta akses cepat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari bagi konsumen kelas atas

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill