Connect With Us

Modal & Pasar Kendala Pelaku UMKM di Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 10 Juli 2018 | 15:30

Dinas Koperasi dan UKM Kota Tangerang menggelar pelatihan untuk meningkatkan kapasitas pelaku UMKM, Selasa (10/7/2018). (TangerangNews.com/2018 / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Pelaku Usaha Kecil dan Menangah (UMKM) di Kota Tangerang kerap terkendala faktor modal dan pasar untuk mengembangkan usahanya. Sehingga Dinas Koperasi dan UKM Kota Tangerang pun menggelar pelatihan untuk meningkatkan kapasitas pelaku UMKM tersebut, Selasa (10/7/2018).

Ratusan pelaku UMKM pun antusias mengikuti pelatihan yang dihelat di ruang aula, gedung Cisadane, Kota Tangerang itu.

"Kegiatan ini memfasilitasi kemitraan bagi UKM supaya UKM kita lebih maju dari sisi produk, permodalan, dan pemasarannya," ujar Aceu Ciptaningsih, Kasie Promosi dan Kemitraan Dinas Koperasi dan UKM Kota Tangerang.

Dalam kegiatan itu, penyelenggara menggandeng pihak perbankan, praktisi UKM dan Kementerian Koperasi sebagai narasumber. Selain mendapatkan pengetahuan, peserta juga diharapkan langsung mendapatkan jejaring untuk mengembangkan usahanya.

Masih kata Aceu, jumlah peserta pelatihan itu jumlahnya meningkat dibadingkan kegiatan sebelumnya. Menurutnya, hal itu menunjukkan  para pelaku UKM merasakan manfaat kegiatan berupa peningkatan penjualan.

"Mereka begitu antusias. Alhamdulillah para UKM perhatiannya sudah mulai bagus karena mereka sudah merasakan hasil dari pelatihan mereka ini," tambahnya.

Lebih lanjut Uceu menjelaskan, kendala pelaku UKM di Kota Tangerang adalah aspek permodalan dan pemasaran. Sehingga, selain menggelar pelatihan, pihaknya pun kerap menggelar pameran untuk mempromosikan hasil produk sekitar 10 ribu pelaku UKM yang didominasi segmen kuliner dan busana.

"Mudah-mudahan mereka lebih maju, supaya mereka lebih sejahtera," tukasnya.(RAZ/HRU)

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

NASIONAL
Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Kamis, 21 November 2024 | 20:05

PT PLN (Persero) terus memperkuat kolaborasi global untuk mendukung transisi energi di Indonesia. Langkah ini terlihat pada pembukaan Electricity Connect 2024, konferensi dan pameran ketenagalistrikan terbesar se-Asia Tenggara

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

TANGSEL
Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Kamis, 21 November 2024 | 16:21

Dinas Perhubungan (Dishub) Tangerang Selatan (Tangsel) menilang puluhan unit truk tambang dan barang yang melanggar izin jam operasional di daerah tersebut, Kamis 22 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill