Connect With Us

Sistem Antrean di Job Fair Kota Tangerang Dikeluhkan Pencaker

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 24 Juli 2018 | 15:00

Terlihat para pelamar yang mengikuti Bursa job fair 2018 yang diselenggarakan di Mall Metropolis Town Square, Kota Tangerang berdesak desakan. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Penyelenggara bursa kerja (Job fair) Kota Tangerang memberlakukan sistem antrean buka tutup bagi pengunjung. Hal ini dikeluhkan oleh para pencari kerja (pencaker), karena antrean tersebut membuat mereka harus menunggu lama untuk bisa masuk ke area stan.

Seperti dikeluhkan salah satu pencaker asal Kota Tangerang, Marisa Margareta.

"Ngantrinya jangan gitu, jadinya nggak kondusif kan ngantrinya berjejeran," ujarnya kepada TangerangNews.com, dilokasi bursa kerja, Mall Metropolis Town Square, Kota Tangerang, Selasa (24/7/2018).

Meski tampak lebih tertib, namun baginya sistem antrean itu tidak membuat nyaman kaum perempuan, karena penyelenggara tidak memisahkan ruang antrean untuk laki-laki dengan perempuan.

"Lihat saja ini kan desak-desakan antrinya. Apalagi banyak yang nyelang juga," tuturnya kesal.

Meski demikian, ia mengakui bursa kerja tersebut sangat membantu para pencari kerja.

Marisa yang membawa berkas lamaran lulusan SMK ini berharap pemerintah bisa mengevaluasi pelaksanaan teknis maupun menekan jumlah pengangguran di Tangerang.

"Bagus sih acara ini, semua terbantu, terus pemerintah harus evaluasi dari sistem antrean ini karena pencari kerja itu banyak," tukasnya.(MRI/RGI)

NASIONAL
Tidak Setiap Daerah Cocok, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPBD Dihapus

Tidak Setiap Daerah Cocok, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPBD Dihapus

Jumat, 22 November 2024 | 16:10

Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka meminta agar sistem zonasi pada penerimaan peserta didik baru (PPDB) dihapus. Ia menilai, sistem tersebut tidak cocok diterapkan di semua daerah.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

TEKNO
Sejumlah Pemda Termasuk Banten Gunakan Teknologi Geospasial ArcGIS

Sejumlah Pemda Termasuk Banten Gunakan Teknologi Geospasial ArcGIS

Jumat, 22 November 2024 | 15:51

Teknologi geospasial canggih ArcGIS, buatan Esri Indonesia telah diimplementasikan di berbagai provinsi dan kota utama di Indonesia, untuk mendukung pemerintah daerah (pemda) dalam mengambil keputusan berbasis data.

KOTA TANGERANG
BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

Jumat, 22 November 2024 | 12:05

BRI melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) menyalurkan bantuan 10 ribu paket sembako kepada warga di lima kecamatan di Kota Tangerang. Penyerahan simbolis berlangsung di Sekolah Daarul Falah,l

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill