Connect With Us

Yuk Ikut Seminar Nasional Hadapi Bencana Alam di Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 3 Agustus 2018 | 13:18

Seminar Kesehatan. (TangerangNews.com/2018 / Ahmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang bersama House of Medical Training (HMT) akan menggelar seminar nasional yang rencananya dihelat di Ruang Al-Amanah, Gedung Puspemkot Tangerang, pada 15 September 2018 mendatang.

Seminar nasional yang mengusung tema 'Update Disaster Management Of Emergency Resposibility System' tersebut bertujuan agar peserta dapat menangani kasus gawat darurat maupun bencana dalam aktifitas sehari-hari.

Semina

Ketua Pelaksana Seminar Zainul Hasan mengatakan bahwa perawat dan masyarakat sipil dapat mengikuti kegiatan seminar ini.

Sebab menurutnya, seminar ini turut mengundang Iwan Ridwanudin SPGDT-Bencana, Sony Maulana Koordinasi Lintas Sektoral dan Indah Kristina Peran Rekam Medis dalam SPGDT sebagai narasumber.

"Materi yang akan disampaikan oleh narasumber kompeten tersebut teramat penting dipahami dan diimplementasikan bagi kehidupan," ujarnya, Jumat (3/8/2018).

"Kegiatan ini adalah salah satu pengetahuan bagi masyarakat awam termasuk para relawan yang ingin terlibat dalam penanganan ke gawat daruratan. Dan akan menjadi modal atau bekal ketika terjadi bencana besar," jelasnya.

Zainul bertutur, acara ini mampu memberikan pembelajaran bagi masyarakat khususnya bagi tenaga kesehatan untuk memahami dan mengetahui konsep teoritis dan keterampilan professional.

Pasalnya, perawat sebagai tim medis harus memiliki ilmu tersebut dalam melaksanakan tugasnya. Apalagi, saat menangani pasien dalam keadaan gawatdarurat.

"Karena pelayanan kesehatan kegawat daruratan (dalam keadaan emergency) sehari-hari adalah hak asasi manusia/hak setiap orang dan merupakan kewajiban yang harus dimiliki oleh semua orang," tuturnya.

Menurutnya, panitia membuka dua golongan tahap pendaftaran bagi yang ingin mengikuti seminar nasional ini. Golongan pertama yaitu dibuka pada 23 Juli - 12 Agustus 2018 dan golongan kedua yaitu pada 13 Agustus - 13 September 2018.

"Mari daftar, kuotanya terbatas. Dengan seminar nasional ini teman-teman bisa tambah pengetahuan," imbuhnya.(RAZ/HRU)

TEKNO
Sejumlah Pemda Termasuk Banten Gunakan Teknologi Geospasial ArcGIS

Sejumlah Pemda Termasuk Banten Gunakan Teknologi Geospasial ArcGIS

Jumat, 22 November 2024 | 15:51

Teknologi geospasial canggih ArcGIS, buatan Esri Indonesia telah diimplementasikan di berbagai provinsi dan kota utama di Indonesia, untuk mendukung pemerintah daerah (pemda) dalam mengambil keputusan berbasis data.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

NASIONAL
Tidak Setiap Daerah Cocok, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPBD Dihapus

Tidak Setiap Daerah Cocok, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPBD Dihapus

Jumat, 22 November 2024 | 16:10

Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka meminta agar sistem zonasi pada penerimaan peserta didik baru (PPDB) dihapus. Ia menilai, sistem tersebut tidak cocok diterapkan di semua daerah.

HIBURAN
Kenapa Kucing Suka Tidur di Alat Elektronik? Ini Alasannya

Kenapa Kucing Suka Tidur di Alat Elektronik? Ini Alasannya

Jumat, 22 November 2024 | 10:42

Bagi para pemilik kucing, pemandangan kucing yang tidur atau duduk di atas alat elektronik seperti laptop atau komputer tentu sudah sangat familiar.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill