Connect With Us

Air Galon 2 Tang Palsu di Priuk Dijual Rp15 Ribu

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 28 September 2018 | 14:26

Seorang karyawan mempraktekkan cara memalsukan merek air galon saat kasusnya digelar polisi di Perumahan Garden City, Periuk, Kota Tangerang. (TangerangNews.com/2018 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Polisi membongkar sindikat pemalsuan merek air galon '2 Tang' di Perumahan Garden City, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, Jumat (28/9/2018).

Sindikat tersebut diketahui menjual hasil produk palsu per-unitnya mulai dari Rp12 ribu hingga 15 ribu. Harga tersebut pun sama dengan air galon 2 Tang yang dijual di supermarket.

"Harga jualnya berkisar Rp 12.500 sampai Rp 15.000," ujar Kapolsek Jatiuwung Kompol Eliantoro Jalmaf.

Menurutnya, sindikat tersebut dapat menjual air galon palsu dengan bahan baku air tanah menggunakan sumur bor ini dalam sehari mencapai 150 unit.

"Kalau dalam sehari 150 galon untuk penjualan air galonnya," ungkap Eliantoro.

Eliantoro menambahkan, sindikat tersebut mendistribusikan air galon dengan merek palsu ini ke beberapa wilayah di Kota dan Kabupaten Tangerang.

"Dipasarkan ke masyarakat di kota Tangerang dan Kabupaten Tangerang," imbuhnya.

Sebelumnya, penggerebekan polisi dilakukan di gudang praktik pemalsuan label air galon di Perumahan Garden City, Periuk, Kota Tangerang, Jumat (28/9/2018).

Alhasil, empat karyawan yang ditetapkan sebagai tersangka berinisial S, A, STS, J diamankan dalam praktik pemalsuan merek ini.

Akibat perbuatannya, para pelaku dijerat perlindungan konsumen sebagaimana dimaksud dalam Pasal 62 UU RI No 8/1999 tentang pedindungan konsumen dengan pidana penjara paling lama 5 tahun.(RAZ/HRU)

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill