Connect With Us

Cegah Kanker Serviks, RSUD Kota Tangerang Terima Pelayanan Kolposkopi

Advertorial | Kamis, 18 Oktober 2018 | 16:45

dr Anita Setiawati SpOG memeriksa pasien di RSUD Kota Tangerang. (TangerangNews.com/2018 / Ahmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-RSUD Kota Tangerang kini menerima pelayanan pencegahan kanker serviks melalui pemeriksaan kolposkopi.

dr Anita Setiawati SpOG memperkenalkan pemeriksaan kolposkopi yang menjadi alternatif untuk mencegah jenis kanker serviks yang dapat mengancam jiwa perempuan di Indonesia

Menurut dia, sebelumnya untuk pemeriksaan deteksi dini kanker serviks hanya dengan pelayanan pap smear. Namun, tes pap smear hanya bersifat pulasan.

"Kalau pap smear hanya pulasan saja, jadi cairannya diambil dengan satu pulasan saja. Kalau kolposkopi pakai mikroskop, seandainya ada yang dicurigai atau ada kelainan, langsung bisa dilakukan biopsy," ujarnya di RSUD Kota Tangerang, Kamis (18/10/2018).

dr Anita menjelaskan, kanker yang terjadi saat ada sel-sel di leher rahim alias serviks yang tidak normal, dan berkembang dengan tidak terkendali ini penderitanya terus bertambah. Bahkan setiap satu jam, ada wanita yang meninggal karena kanker serviks.

Oleh karena itu, RSUD Kota Tangerang memberi komitmen bahwa melalui pelayanan pemeriksaan kolposkopi menjadi alternatif untuk mencegah penyakit ini.

"Jadi sehari itu ada sekitar 24 wanita yang meninggal dunia karena penyakit ini. Kami menerima pelayanan untuk dapat mencegah banyaknya korban akibat penyakit ini karena kanker serviks sebenarnya bisa di deteksi dini," ucapnya.

dr Anita menuturkan, banyaknya kasus kanker serviks ditemukan lebih dikarenakan makin banyaknya wanita yang mulai sadar dengan bahayanya dan melakukan pemeriksaan dini.

"Karena kalau lebih awal diketahui jadi lebih maksimal pencegahannya. Kalau dulu orang memeriksa sudah ada gejala, misalnya keputihan yang parah, pendarahan dan gejala lainnya," tuturnya.

Menurutnya, penyebab kanker serviks bermacam-macam, di antaranya karena pola hidup yang kurang bersih khususnya pada organ intim, penularan dari hubungan seksual.

"Sebetulnya tidak harus dibersihkan dengan cairan khusus, yang penting dicuci bersih dengan air saja dan dikeringkan. Karena kalau tidak kering, lembab terus bisa menyebabkan jamur. Itu akan merubah organisme yang ada di dalam vagina. Keluar cairan itu normal, tapi kalau warnanya putih seperti susu dan berbau segera periksa," paparnya.

dr Anita menambahkan, RSUD Kota Tangerang juga bekerjasama dengan Puskesmas untuk mencegah penyakit ini. Jika tes IVA (inspeksi visual asam asetat) telah dilakukan di Puskesmas dan hasilnya positif, segera datang ke RSUD Kota Tangerang di Jalan Pulau Putri Raya, Perumahan Modernland Tangerang, untuk pemeriksaan kolposkopi.

"Kalau tes IVA positif, kirim ke kami agar segera di kolposkopi karena hasilnya bisa langsung diketahui demi mencegah kanker serviks ini," imbuhnya.

Adapun untuk pemeriksaan deteksi dini kanker serviks dengan kolposkopi di RSUD Kota Tangerang saat ini masih ditawari dengan rincian harga, Rp 345 ribu (rujukan luar), Rp 50 ribu (administrasi di luar obat dan tindakan), Rp 95 ribu (pap smear).

Informasi lebih lanjut dapat menghubungi kontak RSUD Kota Tangerang, telepon (021) 29720200-02 EXT 176, Humas RSUD Kota Tangerang.

Atau email: [email protected] ; Website: rsud.tangerangkota.go.id ; Instagram: rsudkotatgr ; Facebook: RSUD Kota Tangerang ; Twitter: @rsudkotatng.(ADV)

KOTA TANGERANG
Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Kamis, 21 November 2024 | 18:52

Pelaksanaan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kota Tangerang, dimana kali ini menyasar tingkat SMA.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill