Connect With Us

Nilai Investasi Kota Tangerang 2018 Lampaui Target

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 4 Januari 2019 | 16:00

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Tangerang Karsidi. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Nilai investasi di Kota Tangerang mencapai Rp 6,78 triliun pada 2018. Angka ini melebihi target yang dicanangkan Pemerintah Kota Tangerang yang hanya Rp 6,75 triliun.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Tangerang Karsidi mengatakan, jika dilihat dari capaian yang diperoleh, nilai investasi telah melebihi target, yakni 100,44 persen.

"Alhamdulillah di tahun 2018 melampaui target yang angka persentase-nya mencapai 100,44 persen," ujar Karsidi, Jumat (4/1/2019).

Karsidi menuturkan, total perizinan yang diterbitkan sepanjang periode 2018 mencapai 19.160 izin dengan rincian 1,613 bidang pembangunan, 8,617 bidang pemerintahan dan kesejahteraan rakyat, serta 8,930 izin bidang penanaman modal.

Sementara dalam realisasi penerimaan pendapatan asli daerah (PAD) dari awal Januari hingga tutup buku pertanggal 31 Desember 2018 juga melampaui target.

"Jumlah pendapatan yang kami terima adalah realisasi Rp 55 miliar dari target Rp 53 miliar dengan presentase 103,78 persen," tutur Karsidi.

Karsidi menambahkan, tercapainya nilai investasi yang melampaui target pada 2018 ini karena Kota Tangerang memiliki lokus yang strategis bagi pengusaha yang hendak berinvestasi.

"Dengan capaian ini Kota Tangerang akan semakin menjadi kota yang layak investasi," paparnya.(MRI/RGI)

SPORT
Prediksi Skor Barito Putera vs Persita BRI Liga 1 2024/2025, Ambisi Pendekar Cisadane Akhiri Kutukan

Prediksi Skor Barito Putera vs Persita BRI Liga 1 2024/2025, Ambisi Pendekar Cisadane Akhiri Kutukan

Jumat, 22 November 2024 | 12:28

Pekan ke-11 lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 akan mempertemukan Barito Putera melawan Persita Tangerang di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Sabtu, 23 November 2024.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

KOTA TANGERANG
BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

Jumat, 22 November 2024 | 12:05

BRI melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) menyalurkan bantuan 10 ribu paket sembako kepada warga di lima kecamatan di Kota Tangerang. Penyerahan simbolis berlangsung di Sekolah Daarul Falah,l

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill