Connect With Us

25 Fasilitas Olahraga Jadi Sumber PAD Kota Tangerang, Ini Targetnya

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 21 Januari 2019 | 16:37

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangerang Dedi Suhada. (TangerangNews/2018 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota Tangerang mempunyai 25 fasilitas olahraga yang menjadi salah satu sektor sebagai pendapatan asli daerah (PAD). Untuk tahun 2019 PAD ditargetkan Rp840 juta.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangerang Dedi Suhada mengaku optimis mencapai PAD tersebut bahkan bisa melampaui target seperti halnya tahun 2018 kemarin.

"Target kemarin tahun 2018 Rp833 juta, dan alhamdulillah terealisasi Rp841 juta. Nah tahun ini juga semoga bisa melebihi target dengan angka Rp840 juta," ujar Dedi kepada TangerangNews, Senin (21/1/2019).

Ia mengatakan, PAD tersebut berasal dari 25 sarana dan prasarana olahraga dengan rincian 19 gelanggang olahraga (Gor) dan 6 stadion mini yang tersebar di Kota Tangerang.

"Itu retribusi berasal dari penyewaan non konvensional maupun konvensional terhadap 25 fasilitas olahraga," terangnya.

Ia menambahkan, sesungguhnya Pemkot Tangerang tidak begitu memikirkan PAD dari sarana dan prasarana olahraga. Sebab fasilitas olahraga ini sebagai wadah untuk mengembangkan minat masyarakat berolahraga.

"Sebenarnya yang kami inginkan fasilitas olahraga yang ada untuk benar-benar memberikan pelayanan kepada masyarakat tanpa retribusi," imbuhnya.(RMI/HRU)

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

TANGSEL
Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Kamis, 21 November 2024 | 16:21

Dinas Perhubungan (Dishub) Tangerang Selatan (Tangsel) menilang puluhan unit truk tambang dan barang yang melanggar izin jam operasional di daerah tersebut, Kamis 22 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill