Connect With Us

Gudang Pabrik Busa di Jatiuwung Ludes Terbakar

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 29 Januari 2019 | 16:00

Terlihat para petugas pemadam sedang berusaha memadamkan api disebuah gudang pabrik daur ulang busa milik PT Rebon di kawasan Industri Jatake, Jatiuwung, Kota Tangerang, Selasa (29/1/2019). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Peristiwa kebakaran terjadi di sebuah gudang pabrik daur ulang busa milik PT Rebon di kawasan Industri Jatake, Jatiuwung, Kota Tangerang, Selasa (29/1/2019).

Gudang yang menyimpan bahan-bahan mudah terbakar tersebut pun membuat api cepat menjalar. Sehingga, si jago merah yang diduga berasal dari korsleting arus pendek ini meluluh lantakkan seisi gudang tersebut.

Julius Iskandar, pemilik gudang tersebut mengatakan bahwa peristiwa kebakaran ini terjadi sekitar pukul 14.30 WIB bersamaan dengan waktu istirahat para karyawan.

"Kejadian pas karyawan lagi istirahat. Saya dengar ada suara gemericik api dari dalam gudang. Pas dilihat, api sudah besar,” ujarnya.

Julius menduga, api yang muncul di gudang daur ulang busa bekas dari barang-barang rongsokan yang telah berdiri selama 10 tahun tersebut berasal dari arus pendek.

"Kemungkinan sih dari arus pendek listrik," ucapnya.

Dalam peristiwa kebakaran tersebut, sejumlah unit Pemadam Kebakaran BPBD Kota Tangerang yang bahu-membahu berhasil menjinakkan api yang telah menghanguskan seisi gudang.

Sementara, tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa tersebut. Namun dipastikan, pemilik gudang mengalami kerugian material yang belum bisa ditaksir.

Hingga saat ini, peristiwa kebakaran pula masih dalam penanganan polisi untuk melakukan penyelidikan untuk mengungkap penyebab kebakaran tersebut.(MRI/RGI)

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

BISNIS
Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Rabu, 21 Januari 2026 | 09:35

Pasar Cipadu, Kota Tangerang yang dahulu dikenal sebagai sentra kain dan pakaian terbesar di wilayah Tangerang tampak semakin sepi, dengan banyak kios tutup dan arus pengunjung yang jauh berkurang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill