TANGERANGNEWS.com-Server sistem pelayanan di Kecamatan Tangerang kerap mengalami gangguan (eror). Sejumlah warga pun mengeluhkan pelayanan di kantor pelayanan publik tersebut.
Salah satunya Ahmad Royani, pria asal Kelurahan Buaran Indah ini merasa heran lantaran karena harus menunggu lama untuk mengurus Kartu Keluarga (KK).
"Sistemnya lagi eror. Sosialisasinya doang yang bagus, prakteknya mah 'aduh'," kata Royani kepada TangerangNews di kantor Kecamatan Tangerang, Jumat (8/2/2019).
Menurutnya, gangguan server yang terjadi di kantor kecamatan tersebut tak hanya dialami hari ini. Bahkan, hampir setiap hari pelayanan tersebut eror. Sehingga, antrian pun menumpuk.
"Saya nomor 89. Nungguin lama. Dari kemarin kesini juga eror melulu," ucapnya.
Gangguan pelayanan tersebut tak hanya dialami Royani. Dika, warga Kelurahan Tanah Tinggi. Ia juga mengeluhkan hal serupa.
Ia mengaku mendapatkan pelayanan yang tidak memuaskan karena ia terpaksa menunda untuk mengurus Surat Keterangan Domisili Usaha (SKDU).
"Enggak jadi ngurus. Sistemnya eror. Tadi pagi saya tinggal kerja," tuturnya.
Sementara itu, Camat Tangerang Agus Hendra mengaku bahwa dirinya tidak mengetahui server pelayanan dikantornya mengalami gangguan.
"Saya belum dapat laporannya." Singkatnya.(RMI/HRU)