Connect With Us

HUT UDD ke-13, PMI Kota Tangerang Gelar Beragam Lomba

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 22 Februari 2019 | 18:44

Kegiatan lomba memasak di hari ulang tahun (HUT) Unit Donor Darah (UDD) PMI Kota Tangerang ke-13. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-PMI Kota Tangerang menyelenggarakan kegiatan lomba untuk mempererat tali silahtuhrahmi para pegawai dan relawan, Jumat,(22/02/2019).

Perlombaan tersebut dalam rangka hari ulang tahun (HUT) Unit Donor Darah (UDD) PMI Kota Tangerang ke-13. Lomba pun digelar di lapangan Ahmad Yani.

Kepala Bagian Tata Usaha UDD Tubagus (TB) Hudaibi Alkamili.

Kepala Bagian Tata Usaha UDD Tubagus (TB) Hudaibi Alkamili mengatakan, kegiatan ini sudah berlangsung pada tanggal 15 Februari 2019.

Menurutnya, kegiatan dimeriahkan dengan lomba basket, lomba bola voli dan lomba memasak. Pesertanya adalah pegawai dan relawan PMI.

"Kegiatan tersebut bersifat have fun game karena untuk memeriahkan HUT UDD PMI Kota Tangerang yang ke 13," ujarnya, Jumat (22/2/2019).

TB bertutur kegiatan lomba ini merupakan salah satu momen ajang silaturahmi bagi para relawan dan para pegawai UDD PMI Kota Tangerang.

Kegiatan lomba basket di hari ulang tahun (HUT) Unit Donor Darah (UDD) PMI Kota Tangerang ke-13.

Sehingga dengan itu, harapnya, dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

"Kami berharap di usia ke-13 ini yang pertama pelayanan terhadap masyarakat lebih baik. Kedua terpenuhinya ketersediaan darah terutama di waktu critical yaitu di bulan puasa menjelang Idul Fitri dan pasca Idul Fitri dan disekitaran awal tahun," tukasnya.(RMI/HRU)

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

OPINI
Marsinah Merupakan Simbol Keberanian dan Penegakan Keadilan Ketenagakerjaan

Marsinah Merupakan Simbol Keberanian dan Penegakan Keadilan Ketenagakerjaan

Minggu, 16 November 2025 | 18:07

Pada tanggal 10 November 2025, dalam rangka peringatan Hari Pahlawan ke-80 di Istana Negara, Jakarta, Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Marsinah, aktivis buruh asal Jawa Timur,

KOTA TANGERANG
Peringati HKN ke-61, Sachrudin Ajak Masyarakat Saling Jaga Kesehatan

Peringati HKN ke-61, Sachrudin Ajak Masyarakat Saling Jaga Kesehatan

Minggu, 16 November 2025 | 20:08

Wali Kota Tangerang Sachrudin mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga kesehatan. Hal itu ia sampaikan dalam puncak peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 sekaligus peluncuran program SABARIUNG

HIBURAN
Paramount Color Walk 2025 Hadir dengan Ari Lasso DJ Yasmin dan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Paramount Color Walk 2025 Hadir dengan Ari Lasso DJ Yasmin dan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Kamis, 13 November 2025 | 15:58

Akhir tahun bakal makin seru di Paramount Gading Serpong. Dalam rangka ulang tahun ke-19, Paramount Enterprise siap menggelar acara paling heboh dan penuh warna, Paramount Color Walk 2025

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill