Connect With Us

Lantunan Lagu dari Yovie & Nuno Bikin Warga Tangerang Terkesima

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 2 Maret 2019 | 06:40

Suasana keseruan penampilan Band Yovie and Nuno dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Tangerang ke-26. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Band Yovie and Nuno hadir dalam rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Tangerang ke-26 yang dibalut dengan acara Culinary Night.

Kehadiran band tanah air itu rupanya membuat ribuan warga Tangerang yang memadati Pusat Pemerintahan Kota Tangerang pada Jumat (1/3/2019) terhibur.

Masyarakat dari berbagai kalangan itu pun bernyanyi bersama disetiap lagu-lagu andalan yang dibawakan band tersebut. Terlebih saat lantunan lagu galau berjudul Janji Suci, masyarakat khususnya kaum hawa tampak terkesima.

"Enggak lengkap nih kalau cewek enggak naik ke panggung nyanyi bareng," kata salah satu vokalis Dikta, mengajak salah satu perempuan untuk naik ke panggung di sela-sela lagu Janji Suci.

Salah seorang perempuan bernama Iren pun naik ke panggung megah itu setelah ditunjuk Dikta. Sementara para penonton lainnya berteriak lantang karena merasa iri ingin menjadi Iren.

"Huuuuu," teriak para penonton yang iri karena bisa nyanyi bareng grup band yang digawangi Yovie Widianto itu.

Iren nampak larut dalam perasaan haru layaknya perempuan yang sedang galau. Setelah lagu Janji Suci usai dibawakan, Iren pun kembali membuat iri karena berswafoto dengan vokalis yang memiliki suara merdu ini. 

Penampilan band Yovie and Nuno usai pukul 23.30 WIB. Para penonton  pun berangsur-angsur meninggalkan venue.(RAZ/HRU)

BANTEN
Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Senin, 12 Januari 2026 | 21:50

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten resmi memulai pembangunan dua Sekolah Rakyat di Lebak dan Pandeglang. Proyek ini direncanakan berjalan cepat dan ditargetkan selesai pada Agustus 2026.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill