Connect With Us

Warga Neglasari dan Satpol PP Kembali Bersitegang

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 21 Mei 2010 | 23:40

Bentrok antara warga dengan Satpol PP. (tangerangnews / rangga)

TANGERANGNEWS.com-Warga Bantaran Kali Cisadane kembali bersitegang dengan aparat Satpol PP Kota Tangerang. Hal tersebut terjadi saat petugas membongkar sumur warga yang merupakan salah satu sumber air, berlokasi di RT 01/02, Kampung Bedeng, Kelurahan Mekarsari, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, Jumat (21/5) sore.

Awalnya, petugas hanya meratakan puing-puing banguan yang telah ditinggalkan penghuninya dengan alat eskavator. Namun ketika petugas menghancurkan tembok sumur, kontan para warga geram dan memprotes tindakan petugas. “Kenapa sumurnya dibongkar. Itu kan dipakai untuk mandi dan wudu. Itu bangunan kami,” ujar Edi Lim, salah satu warga.
 
Dengan geram, warga langsung mendatangi petugas ke tempat sumur tersebut dibongkar. Akhirnya, adu mulut antara petugas Satpol PP dengan warga pun terjadi.

“Sebelumnya kan sudah ada kesepakatan kalau tidak ada pembongkaran. Presiden juga menginstruksikan untuk menghentikan pembongkaran. Kalau tetap dibongkar berarti petugas melanggar istruksi Presiden,” tegas Edi.

Namun, kondisi tersebut tidak berlangsung lama, setelah Kepala Regu Satpol PP Kecamatan Neglasari Priyatna berhasil mencairkan suasana kembali dengan memberikan penjelasan. Katanya, pihaknya tidak akan melakukan pembongkaran terhadap bangunan, tapi hanya merapihkan tanah agar tidak terlihat kumuh. Sedangkan sumur warga, kata dia, nantinya akan dirapihkan kembali.

“Kita janji tidak akan membongkar bangunan rumah, cuma mau merapihkan tanah agar tidak kumuh. Kalau ada bangunan yang dibongkar nanti kita tanggung jawab,” jelasnya.

Mendengar penjelasan tersebut, keributan perlahan-lahan mereda. Tidak lama setelah bernegoisasi, petugas akhirnya sepakat untuk tidak membongkar bangunan. Akan tetapi, warga tetap tak membubarkan diri dari tempat tersebut. Mereka merasa khawatir jika ada bangunan yang dibongkar. “Kita liatin aja, kalau sampai ada yang dibongkar kita laporkan ke DPR RI,” ungkapnya.(RAZ)
BANTEN
Begini Persiapan InJourney Airports Layani Arus Balik di 37 Bandara

Begini Persiapan InJourney Airports Layani Arus Balik di 37 Bandara

Jumat, 4 April 2025 | 13:34

Bandara-bandara yang dikelola PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) mulai 2 April 2025, memasuki periode arus balik angkutan Lebaran 2025.

TANGSEL
Idulfitri 2025, Wakil Wali Kota Tangsel Berpesan Tetap Jaga Kualitas Keimanan Usai Puasa

Idulfitri 2025, Wakil Wali Kota Tangsel Berpesan Tetap Jaga Kualitas Keimanan Usai Puasa

Senin, 31 Maret 2025 | 13:00

Wakil Wali kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichan melaksanakan Salat Idulfitri di Masjid Islamic Center Baiturrahim, Kecamatan Serpong, Senin 31 Maret 2025.

BANDARA
Hari ini Puncak Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta, Penumpang Diprediksi Capai 243 Ribu

Hari ini Puncak Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta, Penumpang Diprediksi Capai 243 Ribu

Jumat, 28 Maret 2025 | 17:59

Puncak arus mudik di Bandara Soekarno-Hatta Kota Tangerang diperkirakan terjadi pada hari ini, Jumat 28 Maret 2025.

HIBURAN
Deretan 4 Film Indonesia yang Siap Tayang di Bioskop Saat Lebaran 2025  

Deretan 4 Film Indonesia yang Siap Tayang di Bioskop Saat Lebaran 2025  

Rabu, 26 Maret 2025 | 11:57

Lebaran selalu menjadi momen yang dinanti untuk berkumpul bersama keluarga. Tahun ini, suasana terdapat empat rekomendasi film Indonesia terbaru yang siap menghibur penonton di bioskop.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill