Connect With Us

Mantan Ketua KPU & Timses Wali Kota Tangerang Turun Gunung Menangkan Hudaya

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 5 April 2019 | 10:00

Kegiatan bimbingan teknis relawan, untuk memenangkan caleg DPRD Provinsi Banten Dapil 5 Hudaya Latuconsina dalam Pileg 2019, di Rumah Makan Remaja Kuring, Jatiuwung, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Dua sosok berpengaruh di Kota Tangerang turun tangan memberikan kontribusi untuk memenangkan Caleg DPRD Provinsi Banten Dapil 5, Hudaya Latuconsina dalam Pileg 2019. Kedua sosok tersebut adalah Asep Ferry Bastian dan Sanusi Pane.

Asep merupakan Ketua Tim Pemenangan Arief R Wismansyah dan Sachrudin yang berhasil mengantarkan pasangan ini sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang periode 2019-2024 dalam Pilkada 2018.

Sementara Sanusi, merupakan mantan Ketua KPU Kota Tangerang periode kepengurusan 2013-2018.

Keduanya pula hadir dalam pelaksanaan bimbingan teknis yang dihadiri puluhan relawan Hudaya Latuconsina di Rumah Makan Remaja Kuring, Jatiuwung, Kota Tangerang, Kamis (4/4/2019).

Para relawan yang merupakan mahasiswa UNIS yang akan menjadi saksi di TPS tersebut tampak antusias mengikuti berbagai arahan dari kedua pemateri ini.

Asep memberikan pemahaman kepada para mahasiswa dengan mempresentasikan materi perihal Strategi Merekrut Pemilih Pasti Berbasis TPS.

Ia mengatakan, para relawan tersebut harus menerapkan pola 4 M yaitu dengan menemui, mengajak, menjemput dan memilih calon pemilih pasti di Pileg 2019.

"Mereka bertugas merekrut bahwa itu adalah target pemilih pasti yang akan coblos di TPS. Kalau 1 relawan bisa rekrut calon pemilih 10 sampai 20 orang luar biasa," ujarnya kepada TangerangNews.

Ia bertutur akan all out untuk memenangkan caleg dari Partai Golkar ini untuk bisa duduk di kursi Anggota DPRD Provinsi Banten mewakili rakyat di daerah pemilihan Banten 5 yang meliputi Tangerang, Karawaci, Cibodas, Jatiuwung, Periuk, Batu Ceper, Neglasari dan Benda ini.

"Kalau pileg pertarungannya sengit, kemudian kalau pilkada kita sudah bisa naker. Kalau pileg kan lebih banyak, jadi kalau mau menang semua potensi harus dilakukan. Beliau (Hudaya) punya simpul jaringan yang kuat, simpul mahasiswa UNIS yang berpotensi, komunitas milenial, kelompok ibu-ibu, pokoknya semua all out ini kita," paparnya.

Sementara itu, Sanusi Pane memaparkan materi seputar pencoblosan di TPS. Mengenai tata cara coblos, simulasi surat suara sah/tidak sah, rekapitulasi perhitungan suara disampaikan dia kepada relawan.

"Untuk memastikan proses di TPS itu ada partisipasi masyarakat yang mengontrol perolehan suara dengan memberikan pembekalan kepada saksi luar ini," ujarnya.

Ia bertutur bahwa dirinya sangat peduli dengan demokrasi. Karenanya ia turun langsung memberi pencerahan kepada para relawan.

"Saya sebagai yang peduli dalam proses demokrasi memberikan pemahaman dan itu boleh dilakukan," imbuhnya.

Menurutnya, partisipasi para relawan sangat berperan penting untuk bisa memperoleh informasi yang jelas dan clear terhadap proses pencoblosan di TPS.

"Setiap masyarakat boleh mendokumentasikan hasil perolehan suara. Penyelenggara pemilu jangan sampai keliru dalam proses menyalin dari C1 pleno ke sertifikat yang diberikan kepada parpol sehingga tidak terjadi kegaduhan," tukasnya.(RAZ/RGI)

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill