Connect With Us

PNS Kota Tangerang Diminta Jangan Pulang Sebelum Tugas Selesai

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 8 April 2019 | 13:04

Suasana apel pagi di Pusat Pemerintah Kota Tangerang, Senin (8/4/2019). (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangerang Dadi Budaeri, menginstruksikan kepada seluruh pegawai di lingkup Pemerintah Kota Tangerang untuk terus melakukan percepatan pembangunan.

Hal tersebut disampaikan dia saat memimpin apel pagi di Pusat Pemerintah Kota Tangerang, Senin (8/4/2019).

Sekda juga meminta kepada para pejabat terkait untuk bisa segera melakukan pelelangan barang dan jasa sehingga program pemkot bisa segera dieksekusi.

"Saya minta kepada seluruh pengguna anggaran, seluruh Sekretaris dan seluruh PPTK agar pekan ini semua anggaran harus masuk dan lakukan pelelangan," tegasnya.

"Supaya cepat kita konsentrasikan selama 2 atau 3 hari semua PPTK kumpul selesaikan bersama dan tidak diperbolehkan pulang sebelum selesai," ungkapnya.

Dalam apel kali ini, Dadi juga menyinggung soal kedisiplinan pegawai yang tidak mengikuti apel pagi. Dia meminta kepada Inspektorat dan BKPSDM lakukan pemantauan dan sidak.

"Rasanya malu hanya sekedar disiplin hadir apel saja luar biasa susahnya. Disiplin harus menjadi kebiasaan sehari-hari karena disiplin salah satu modal utama untuk meraih kesuksesan,” tegasnya di hadapan para peserta apel.(ADV)

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Mapel yang Diujikan dalam Tes Kompetensi Akademik Pengganti UN

Ini Mapel yang Diujikan dalam Tes Kompetensi Akademik Pengganti UN

Jumat, 7 Maret 2025 | 12:16

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) telah menetapkan daftar mata pelajaran yang akan diujikan dalam Tes Kompetensi Akademik (TKA), yang menjadi pengganti Ujian Nasional (UN) bagi peserta didik sekolah.

MANCANEGARA
Trump Umumkan Darurat Ekonomi Nasional, Sebut AS Diperlakukan Tidak Adil dalam Perdagangan  

Trump Umumkan Darurat Ekonomi Nasional, Sebut AS Diperlakukan Tidak Adil dalam Perdagangan  

Kamis, 3 April 2025 | 14:25

Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengumumkan keadaan darurat ekonomi nasional pada Selasa, 2 April 2025, waktu setempat.

PROPERTI
Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Rabu, 26 Maret 2025 | 19:59

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon) berhasil mencatat penjualan yang sangat baik melalui produk komersial City Hub Commercial, “The Next Level” Workplace dan Commercial Space dari unit bisnis Summarecon Serpong.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill