Connect With Us

Ramadan, Yuk ke Galeri Islam di Masjid Al Azhom Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 8 Mei 2019 | 14:41

Galeri Islam di Masjid Raya Al-Azhom Kota Tangerang. (TangerangNews.com/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Bulan suci Ramadan merupakan momentum yang tepat bagi umat Islam untuk berkunjung ke tempat wisata religi.

Tak usah jauh-jauh. Wisata religi di Tangerang yang cocok untuk dikunjungi berada di Masjid Raya Al-Azhom. 

Di Masjid yang terletak di kawasan Gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang ini terdapat galeri Islam yang sering disambangi para pengunjung.

Hisyam, satu di antara pengunjung mengaku terkesan dengan Galeri Islam ini. Ia mengatakan, keberadaan Galeri Islam dapat menambah pengetahuan Keislamannya.

"Bagus buat menambah pengetahuan keislaman khususnya untuk anak usia dini," ujarnya di Masjid Al-Azhom, Kota Tangerang, Rabu (8/6/2019).

Dari pantauan di Galeri Islam yang terletak di lantai dua, banyak terdapat nilai - nilai sejarah yang ditampilkan. Segudang sejarah Islam dapat diketahui dengan mudah.

Di tiap dinding dipasang Asmaul Husna. Ada pula ulasan - ulasan sejarah dalam bentuk gambar dan bingkai tertempel di Galeri Islam Masjid Al Azhom.

Menurut Hisyam, sebagai wadah edukasi, Galeri Islam sangat cocok diadopsi oleh masjid atau musala lainnya di Kota Tangerang. Sehingga, suasana Islami begitu terasa di kota ini.

"Seharusnya lebih diperbanyak, karena kan Kota Tangerang merupakan kota Akhlakul Karimah," ucapnya.

Sementara Riska, memanfaatkan kunjungannya ke Galeri Islam untuk berswafoto foto. Ia sempat mengitari Galeri mengaku terkesan ketika melihat bingkai demi bingkai yang terpasang di lokasi tersebut.

"Saya ke sini bareng-bareng sama teman. Memang sengaja saja untuk foto-foto di Galeri Islam," imbuhnya.(RAZ/HRU)

NASIONAL
KUHAP Baru Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Guru Besar UI Nilai Supremasi Negara Terlalu Dominan

KUHAP Baru Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Guru Besar UI Nilai Supremasi Negara Terlalu Dominan

Jumat, 2 Januari 2026 | 12:26

Guru besar Fakultas Hukum Universitas Indonesia (UI) Sulistyowati Irianto mengkritisi pengesahan Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) serta pemberlakuan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) yang akan efektif mulai Januari 2026

HIBURAN
Pulang ke Tangsel Usai Juarai DA7, Tasya Allesia Bakal Gelar Konser di Taman Kota 2 Besok

Pulang ke Tangsel Usai Juarai DA7, Tasya Allesia Bakal Gelar Konser di Taman Kota 2 Besok

Kamis, 1 Januari 2026 | 21:59

Suasana Pusat Pemerintahan Kota (Puspemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) pecah seketika pada Kamis 1 Januari 2026.

PROPERTI
Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Selasa, 23 Desember 2025 | 10:50

Dalam rangka ikut meramaikan liburan akhir tahun, Paramount Gading Serpong menghadirkan berbagai ornamen tematik dan instalasi dekoratif khas Natal yang tersebar di kawasan hunian serta area komersial,

OPINI
Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Selasa, 23 Desember 2025 | 20:09

Penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang di Kota Tangerang Selatan belakangan ini memicu krisis pengelolaan sampah yang cukup serius. Dampak dari kebijakan tersebut terlihat dari munculnya tumpukan sampah di berbagai jalan

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill