Connect With Us

Bertahan, Demokrat Raih 5 kursi di DPRD Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 9 Mei 2019 | 17:00

Baihaki, Ketua DPC Partai Demokrat Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Partai Demokrat mampu bertahan karena dipastikan meraih lima kursi anggota DPRD Kota Tangerang dalam Pileg 2019.

"Alhamdulillah Demokrat bertahan dengan perolehan suara masing-masing dapil ditempati oleh satu orang caleg. Jadi kita peroleh 5 kursi," ujar Baihaki, Ketua DPC Partai Demokrat Kota Tangerang kepada TangerangNews, Kamis (9/5/2019).

Baihaki mengatakan, lima kursi diraih dari setiap dapil di Kota Tangerang. Untuk Dapil 1, kata dia, yang dipastikan lolos adalah Dedy Fitriadi dengan perolehan suara 2.594.

Sedangkan di Dapil 2, Ade Suryadi dengan perolehan suara 2.303. Di Dapil 3, yaitu dirinya sendiri dengan perolehan suara 6.597.

Di Dapil 4, Gunawan Dewantoro akan duduk di parlemen dengan perolehan suara 3.618. Terakhir, Cecep Alfian di Dapil 5 memperoleh suara 3.274.

Hal itu, lanjut dia, berdasarkan hasil rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara Pemilu 2019 oleh KPU Kota Tangerang pada Rabu (8/5/2019).

"Dengan lima kursi yang ada ini tentunya kami akan tetap berusaha keras meningkatkannya dimasa-masa yang akan datang," ucapnya.

Baihaki menambahkan, dalam Pileg 2019, Demokrat meraih lima kursi. Sementara dalam hasil Pileg 2019, Demokrat tetap mempertahankan lima kursi tersebut meskipun tidak berdasarkan target.

"Jadi bertahan karena sebelumnya lima kursi. Target memang sebanyak-banyaknya tapi kami juga sudah optimal dan semampu kami dan ini hasilnya," paparnya.(MRI/RGI)

NASIONAL
PLN Dorong Integritas Pasar Karbon Indonesia dalam Forum COP30 di Brasil

PLN Dorong Integritas Pasar Karbon Indonesia dalam Forum COP30 di Brasil

Rabu, 19 November 2025 | 17:59

PT PLN (Persero) turut mengambil peran dalam pengembangan pasar karbon Indonesia yang terhubung dengan standar internasional melalui diskusi panel bertajuk Scalling-Up Carbon Markets Opportunities for Global Collaboration

BANDARA
Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Kamis, 20 November 2025 | 16:53

Menyusul peningkatan signifikan aktivitas Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, hingga Kamis 20 November 2025, operasional penerbangan di ruang udara Jawa dan sekitarnya dipastikan masih berjalan normal.

KAB. TANGERANG
Misteri Mayat Membusuk Dalam Kantong Plastik di Cikupa, Polisi Cari Identitas Korban

Misteri Mayat Membusuk Dalam Kantong Plastik di Cikupa, Polisi Cari Identitas Korban

Kamis, 20 November 2025 | 14:26

Kepolisian Resor Kota (Polresta) Tangerang tengah gencar melakukan penyelidikan mendalam setelah penemuan jasad pria tanpa identitas di semak-semak kebun pisang, Kampung Bunder, RT05/01, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang.

TANGSEL
Tangsel Art Festival 2025 Hadirkan Pameran Karya Seni hingga Penampilan Musisi Lokal

Tangsel Art Festival 2025 Hadirkan Pameran Karya Seni hingga Penampilan Musisi Lokal

Kamis, 20 November 2025 | 15:38

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Tangsel kembali menghadirkan Dekranasda “Tangsel Art Festival 2025”, yang digelar pada 20-23 November 2025 di Bintaro Jaya Xchange Mall 1.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill