Connect With Us

Wahidin : Stadion Benteng Lebih Bermanfaat untuk Kota Tangerang

Dira Derby | Rabu, 23 Juni 2010 | 08:55

Wahidin Halim (tangerangnews / dens)

TANGERANGNEWS-Wali Kota Tangerang Wahidin Halim menyatakan,   bahwa  penyerahan Stadion Benteng Tangerang kepada Pemkot Tangerang  akan sangat bermanfaat bagi kepentingan masyarakat Kota Tangerang. Terutama sebagai sarana untuk mengembangkan potensi daerah dibidang olahraga tidak hanya cabang olahraga sepak bola, tapi juga cabang lain seperti atletik, bela diri senam dan lain-lain.

 
“Sebaiknya stadion itu segera diserahkan kepada Kota Tangerang. Sebab ini akan sangat bermanfaat untuk masyarakat di Kota Tangerang,” tutur Wahidin pada saat memimpin apel kesadaran nasional Pegawai Pemerintah Kota Tangerang bertempat di Pusat Pemerintahan  (Puspem) Plaza Kota Tangerang, Senin (21/6/2010).
 
Sekaligus memberikan uang kadeudeuh atau penghargaan kepada 50 orang Pegawai Negeri Sipil yang  memasuki masa pensiun, Wali Kota menyatakan, bahwa pengembangan potensi daerah di bidang olehraga lebih ditekankan pada generasi muda. Dengan kepemilikan Stadion Benteng  diharapkan generasi muda Kota Tangerang akan lebih kreatif lagi dan lebih dapat meningkatkan kemajuan di bidang olahraga sampai ke tingkat nasional.
 
Dalam kesempatan itu juga, Wahidin Halim menyatakan,  bahwa diraihnya penghargaan Adipura tahun 2010 untuk Kota Tangerang adalah hasil kerja keras seluruh pegawai Pemerintah Kota Tangerang, elemen masyarakat dan masyarakat Kota Tangerang. Berbagai penghargaan  tahun ini hendaknya dapat dipertahankan dengan membangun hubungan sinergitas antara Pegawai Pemkot Tangerang
BANTEN
Aset Bank Banten Tembus Rp10 Triliun pada 2025

Aset Bank Banten Tembus Rp10 Triliun pada 2025

Rabu, 21 Januari 2026 | 19:50

Bank Banten melaporkan lonjakan kinerja keuangan yang signifikan sepanjang tahun 2025 dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB) yang digelar di Kota Serang, Rabu 21 Januari 2026.

KOTA TANGERANG
Kerahkan 200 Personel, Pemkot Tangerang Bongkar Lapak PKL yang Bikin Macet di Pasar Sipon

Kerahkan 200 Personel, Pemkot Tangerang Bongkar Lapak PKL yang Bikin Macet di Pasar Sipon

Rabu, 21 Januari 2026 | 20:32

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang kembali menerjunkan petugas gabungan untuk menertibkan kawasan Pasar Sipon dari pedagang kali lima (PKL) liar di sepanjang Jalan Irigasi Sipon, Cipondoh, Kota Tangerang.

OPINI
Kandang Setan di Kota Akhlak

Kandang Setan di Kota Akhlak

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:52

Tangerang dengan stempel "Akhlakul Karimah"-nya itu ibarat seorang pria yang pakai setelan jas rapi dan wangi parfum surga, tapi diam-diam menyembunyikan luka borok bernanah di balik celananya.

BISNIS
Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Rabu, 21 Januari 2026 | 09:35

Pasar Cipadu, Kota Tangerang yang dahulu dikenal sebagai sentra kain dan pakaian terbesar di wilayah Tangerang tampak semakin sepi, dengan banyak kios tutup dan arus pengunjung yang jauh berkurang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill