Connect With Us

Mobil Said Didu Kecelakaan dengan Truk di Tangerang, Polisi: Kasusnya Diproses Hukum

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 17 Desember 2019 | 17:36

Tampak mobil Mini Cooper milik mantan Sekretaris BUMN Said Didu rusak akibat terlibat kecelakaan dengan truk di Jalan Jenderal Sudirman, Cikokol, Kota Tangerang. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Mini Cooper milik mantan Sekretaris Kementerian BUMN Said Didu terlibat kecelakaan dengan truk di Jalan Jenderal Sudirman, Cikokol, Kota Tangerang. Polisi menyebut kasus kecelakaan ini masih dalam proses hukum karena tidak ada kesepakatan damai dari kedua pihak.

Kasat Lantas Polres Metro Tangerang Kota AKBP Agung Pitoyo mengatakan, peristiwa kecelakaan itu terjadi pada Rabu (11/12/2019) pukul 20.40 WIB. Ia menyebut, minibus milik Said Didu bernopol B-1224-VOK ringsek.

“Ya, betul. Kejadian sudah empat hari yang lalu,” ujarnya kepada TangerangNews , Selasa (17/12/2019).

Ia menjelaskan peristiwa berawal saat dump truk bernopol B-9838-KYW yang dikendarai Agus Setiawan melaju dari arah Kebon Nanas menuju Tanah Tinggi melintasi Jalan Jenderal Sudirman via lajur dua.

“Sesampainya di depan Bank BNI Tangerang City kendaraan itu berpindah lajur ke lajur satu,” katanya.

Namun, kata Agung, saat berpindah lajur, truk itu menabrak body samping kanan Mini Cooper yang berada di lajur satu hingga terlibat kecelakaan. 

“Akibat dari kecelakaan tersebut kendaraan Mini Cooper mengalami rusak di body samping kanan penyok,” ungkapnya.

Belakangan diketahui, Mini Cooper milik Said Didu tersebut saat kecelakaan dikendarai istrinya, Nia Warsini Said. Di dalam mobil, hanya Nia dan seorang anaknya.

Agung menambahkan tiada korban luka maupun jiwa akibat kecelakaan ini. Ia juga menambahkan, pihaknya masih melakukan proses hukum untuk mengatasi kasus kecelakaan ini. Sebab mediasi kedua pihak deadlock. 

“Saat ini akan lanjut diproses mengingat tidak ada kesepakatan kedua belah pihak,” pungkasnya.(RMI/HRU)

OPINI
Kemiskinan Ekstrem: Pelanggaran HAM yang Terabaikan

Kemiskinan Ekstrem: Pelanggaran HAM yang Terabaikan

Senin, 30 Juni 2025 | 15:57

Dalam banyak laporan pembangunan, kemiskinan sering digambarkan melalui statistik: angka pengangguran, persentase penduduk miskin, dan garis kemiskinan.

WISATA
Hadir Lagi, Ada Wahana VR 5D Kisah Nabi dan Rasul di Festival Al-A'zhom 2025

Hadir Lagi, Ada Wahana VR 5D Kisah Nabi dan Rasul di Festival Al-A'zhom 2025

Kamis, 3 Juli 2025 | 10:10

Wahana Virtual Reality 5D Kisah Nabi dan Rasul kembali memeriahkan perhelatan Festival Al-A’zhom ke-12, yang sudah berlangsung sejak 26 Juni hingga 6 Juli 2025, mendatang.

KOTA TANGERANG
Sempat Diprotes Warga, Pemkot Tangerang Pastikan Incinerator TPS3R Cipondoh Ramah Lingkungan

Sempat Diprotes Warga, Pemkot Tangerang Pastikan Incinerator TPS3R Cipondoh Ramah Lingkungan

Kamis, 3 Juli 2025 | 20:40

Uji coba teknologi pengolahan sampah terbaru berjenis incinerator di Tempat Pengelolaan Sampah Reduce, Reuce, Recycle (TPS3R) Mutiara Banga Cipondoh, Kota Tangerang tetap berjalan, meski sempat mendapat protes dari sejumlah warga.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill