Connect With Us

Semarak HUT Kota Tangerang, Disnaker Gelar Job Fair Maraton

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 3 Februari 2020 | 19:41

Suasana job fair 2019 atau bursa kerja di Mal Bale kota Tangerang, Selasa (23/7/2019). (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com–Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangerang akan menggelar job fair atau bursa kerja secara maraton di 13 kecamatan se-Kota Tangerang.

Bursa kerja yang diselenggarakan dalam rangka menyemarakkan HUT Kota Tangerang ke-27 selama 4-27 Februari 2020 ini untuk mengentaskan angka pengangguran. 

Job Fair 2020 Kota Tangerang.

"Kami ingin mendekatkan lapangan pekerjaan kepada masyarakat," ujar Iing Riskomar, Kabid Penempatan Tenaga Kerja dan Perluasan Kesempatan Kerja Disnaker Kota Tangerang, Senin (3/2/2020). 

Iing menjelaskan dalam bursa kerja ini terdapat 56 perusahaan yang menyediakan lowongan pekerjaan di berbagai bidang. 

"Lowongan pekerjaan yang tersedia ada 4.000," katanya. 

Menurutnya, pelaksanaan job fair ini sangat memudahkan para pencari kerja karena digelar secara online. Kata dia, para pelamar cukup mendownload aplikasi Tangerang Live. 

"Ya, curriculum vitae-nya nanti dimasukkan melalui aplikasi," ucapnya.

Adapun jadwal layanan bursa kerja secara maraton selama Februari ini di mulai di Kecamatan Periuk. Lalu, job fair yang dibuka pukul 09.00-15.00 WIB ini berlanjut di Cibodas, Karawaci, Tangerang, Neglasari, Cipondoh, Batuceper, Pinang, Periuk, Benda, Karang Tengah, Ciledug, dan Larangan.

"Perusahaan dan lowongan di setiap lokasi sama. Sehingga pelamar tidak perlu datang di setiap lokasi job fair ," pungkasnya.(RMI/HRU)

HIBURAN
Ribuan Warga Ramaikan Petals Urban Market di Paramount Petals Tangerang

Ribuan Warga Ramaikan Petals Urban Market di Paramount Petals Tangerang

Minggu, 9 November 2025 | 21:13

Ribuan pengunjung memadati Petals Urban Market di kawasan Paramount Petals, Tangerang, Minggu, 9 November 2025.

KAB. TANGERANG
Dipecat Gegara Bolos Berbulan-bulan, 2 ASN Kabupaten Tangerang Masih Terima Gaji

Dipecat Gegara Bolos Berbulan-bulan, 2 ASN Kabupaten Tangerang Masih Terima Gaji

Sabtu, 8 November 2025 | 21:40

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPKSDM) Kabupaten Tangerang menyampaikan bahwa dua aparatur sipil negara (ASN) yang tengah menjalani proses pemberhentian masih tetap menerima gaji sampai keputusan resmi pemecatan dikeluarkan.

BISNIS
382 Nasabah BTPN Syariah Diberangkatkan Umrah Gratis

382 Nasabah BTPN Syariah Diberangkatkan Umrah Gratis

Jumat, 7 November 2025 | 22:40

Sebuah momen haru mewarnai keberangkatan 382 peserta menuju Tanah Suci melalui Program Umrah Satu Pesawat yang diselenggarakan oleh BTPN Syariah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill