Connect With Us

Sambut HUT Kota Tangerang, Yuk Belanja Sembako di Pasar Murah

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 12 Februari 2020 | 13:29

Suasana kegiatan pasar murah di Kelurahan Periuk Jaya, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang. (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com–Pemerintah Kota Tangerang menggelar pasar murah di Kelurahan Periuk Jaya, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, selama bulan Februari 2020.

Direktur PD Pasar Kota Tangerang Titien Mulyati mengatakan, pasar murah ini digelar untuk merayakan HUT Kota Tangerang ke-27. Tujuannya, untuk memudahkan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. 

"Kami menjual bahan-bahan sembako. Minyak, telur, ayam daging sapi, buah-buahan dan lain-lain," katanya, Rabu (12/2/2020).

Suasana kegiatan pasar murah di Kelurahan Periuk Jaya, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang

Dalam pasar murah ini, kata dia, beragam harga sembako yang ditawarkan pun terbilang miring. Sehingga warga bisa lebih berhemat.

"Ayam boiler harganya di sini Rp25 ribu. Bahan-bahan sembako di sini harganya lebih murah sekitaran Rp10 ribuan dibanding pasar lain," tuturnya.

Lurah Periuk Jaya Mohammad Aam Hamdani menuturkan, para warga merasa terbantu dengan kehadiran pasar murah ini.

Suasana kegiatan pasar murah di Kelurahan Periuk Jaya, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang.

"Selagi warga membutuhkan dan merespon, kita bersyukur adanya pasar murah. Apalagi, dari jenis bahan dan harga cukup terjangkau," katanya. 

Menurutnya, warga sangat antusias berbelanja di pasar murah ini. Bahkan, warga setuju bila pasar murah digelar tak hanya saat merayakan HUT Kota Tangerang, tetapi setiap dua pekan sekali.

"Ya, jadi semoga pihak PD Pasar bisa terus memfasilitasi pasar murah ini. Bahan-bahan sembakonya juga kalau bisa lengkap," pungkasnya.

Pasar murah rencananya ini tak hanya digelar di Periuk, tapi akan hadir secara bergilir di 13 kecamatan se-Kota Tangerang.(RAZ/HRU)

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

HIBURAN
Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Kamis, 25 April 2024 | 12:21

Viral di media sosial sebuah video menunjukkan komedian Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill