Connect With Us

Banjir Semeter Masih Rendam Garden City Periuk, 430 Jiwa Mengungsi

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 24 Februari 2020 | 16:54

Banjir menggenangi Garden City Residence di Periuk, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

 

TANGERANGNEWS.com—Banjir masih melanda pemukiman warga di Garden City Residence, Kelurahan Gebang Raya, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, Senin (24/2/2020). Ratusan warga pun mulai mengungsi.

"Ketinggian air sampai sekarang masih satu meteran. Itu banjir di perumahan di Garden City saja," ujar Kamaluddin Azizi, Kasubag TU UPT Periuk BPBD Kota Tangerang.

Ia mengatakan banjir diakibatkan karena Kali Ledug meluap setelah Kota Tangerang dilanda hujan deras.

Menurutnya, air setinggi 130 sentimeter mulai merendam pemukiman warga di RW 21, 22, dan 25 pada Minggu (23/2/2020).

Hingga kini debit air surut 30 sentimeter. "Jadi, kemarin ketinggian air cukup parah. Sekarang mulai surut, jadi semeter," katanya.

Ia mengungkapkan warga terdampak banjir mencapai 1.267 jiwa. Sementara dari ribuan warga terdampak tersebut, 430 jiwa telah mengungsi.

"Posko pengungsian berada di Sekretariat RW 13," ucapnya.

Banjir juga mengakibatkan akses jalan di kawasan Gebang Raya lumpuh. Kamaluddin menambahkan, 60 personel, sejumah truk dan perahu BPBD telah diterjunkan untuk menangani banjir.

"Kita fokus melakukan mobile warga. Memang sudah tugas kami, menangani warga sebelum banjir sampai setelah banjir," pungkasnya. (RAZ/RAC)

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

KAB. TANGERANG
Komika Mega Salsabilah Diserang Buzzer Usai Kritik Pemkab Tangerang

Komika Mega Salsabilah Diserang Buzzer Usai Kritik Pemkab Tangerang

Jumat, 9 Januari 2026 | 21:06

Seorang Komika Mega Salsabilah mengaku tidak takut untuk terus mengkritik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang soal kebijakan - kebijakan yang dirasa janggal.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill