Connect With Us

Tenaga Kesehatan di Tangerang Harus Punya Misi Kemanusiaan

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 8 Maret 2020 | 12:10

Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin saat menghadiri Pengesahan/Penyematan dan Ucap Janji Calon Tenaga Kesehatan SMK Kesehatan Banten Angkatan Ke-XI, Sabtu (7/3/2020). (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Tenaga kesehatan di Kota Tangerang diharapkan mampu mengedepankan dan menjunjung tinggi misi kemanusian serta sisi humanis dalam bekerja.

Selain itu, mereka juga harus memiliki dedikasi tinggi terhadap profesinya dengan penuh tanggung jawab.

Hal tersebut disampaikan Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin saat menghadiri acara Capping Day atau Pengesahan/Penyematan dan Ucap Janji Calon Tenaga Kesehatan SMK Kesehatan Banten Angkatan Ke-XI, di Aula Al-Amanah, Gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Sabtu (7/3/2020).

"Kami atas nama Pemerintah Kota Tangerang mengapresiasi keluarga besar Perguruan Eka Mahardhika Indonesia (PEMI) Banten yang telah meningkatkan mutu pendidikan di bidang kesehatan," jelas Wakil, Sabtu (7/3/2020).

Sachrudin juga mengatakan, kap profesi yang telah disematkan menunjukkan beban dan tanggung jawab sebagai seorang tenaga kesehatan yang harus dilaksanakan dengan baik.

"Dengan penyematan ini, berarti telah dimulai pengabdian secara profesional dan proporsional, karena menjadi pelayan masyarakat yang berdedikasi haruslah memahami tentang tugas dan kewajibannya," terang Sachrudin.

Sementara itu, Ketua Yayasan Perguruan Eka Mahardhika Indonesia (PEMI) Banten, Mahmudin mengatakan, ada 250 peserta capping day diharapkan mampu mengangkat derajat kesehatan masyarakat serta melahirkan tenaga kesehatan baru sesuai dengan kebutuhan zaman.

"SMK Kesehatan Banten yang berada dibawah naungan PEMI Banten ingin berperan dalam mensejahterakan masyarakat lewat kesehatan khususnya di Kota Tangerang, untuk itu kami selalu mengedepankan asas kemanusiaan, sesuai dengan kebutuhan masyarakat pada umumnya," katanya. (RAZ/RAC)

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

SPORT
Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Jumat, 26 April 2024 | 09:21

Tim Nasional (Timnas) Indonesia sukses mencetak sejarah lolos ke semifinal Piala Asia U-23 usai menumbangkan Korea Selatan, yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 26 April 2024, dini hari.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill