Connect With Us

Kejari Siapkan Tuntutan Dua Tesangka PKBM Kota

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 26 Juli 2010 | 18:27

Tersangka koruptor PKBM ditahan (tangerangnews/rangga / tangerangnews/rangga)

TANGERANGNEWS-Kejaksaan Negeri (Keajari) Tangerang akan menaikkan status pemeriksaan terhadap dua tersangka kasus dugaan korupsi dana pemberantasan buta aksara Pusat Kegiatan Belajar Mengajar (PKBM) di Kota Tangerang.
 
Menurut Kasubsi Penyidikan Kejari Tangerang, Alven Oktariziah, pihaknya telah menyiapkan berkas tuntutan dua tersangka berinisial inisial SR dan RM yang merupakan penilik PKBM di Kota Tangerang. “Karena penyidikan sudah lengkap, statusnya ditingkatkan ke penuntutan. Kami akan akan membuat tuntunan dalam dua minggu ini,” ungkap Alven.
 
Alven menjelaskan, dua PKBM tersebut yakni PKBM Korps Mubalik Nasional dan PKBM Bina Insani. Keduanya menerima anggaran melalui kegiatan Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat dan Sejahtera (P2WKSS) yang sudah dijalankan sejak Juni 2007 lalu.
 
“Dua PKBM tersebut menerima anggaran sebesar Rp 40 jutaan langsung dari Provinsi Banten ke rekeningnya masing-masing, padahal anggaran tersebut untuk Kabupaten Tangerang,” kata Alven.
 
Saat ini, lanjut Alven, pihaknya masih terus melakukan pengembangan terhadap kasus penyimpangan dana buta aksara trsebut. “Ini akan kami terus telusuri terhadap PKBM-PKMB yang menerima anggaran langsung dari provinsi Banten baik Kabupaten maupun Kota Tangerang,” tegasnya.(rangga)
 
BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill