Connect With Us

Wali Kota Tangerang: 64 Ribu KK Terdampak COVID-19 Akan Terima Bantuan

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 7 April 2020 | 16:57

Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah. (@TangerangNews / Humas Pemkot Tangerang)

TANGERANGNEWS.com-Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah menyampaikan sebanyak 64 ribu keluarga di daerahnya akan menerima bantuan akibat terdampak COVID-19.

“Kami sudah data. Jumlahnya ada 64 ribu KK (Kepala Keluarga),” ujar Arief di kantor Sekretariat Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 tingkat Kota Tangerang, Selasa (7/4/2020).

Arief mengeklaim pihaknya telah mendistribusikan 30 ton beras di sejumlah kelurahan Kota Tangerang untuk memberikan bantuan kepada warga.

“Nah, ke depan kita memberi bantuan pangan yang terdampak,” katanya.

Arief menyebut pihaknya telah berkoordinasi dengan Kementerian Sosial terkait bantuan kepada warga terdampak ini. Kata dia, pemerintah pusat juga akan membantu.

Arief pun meminta masyarakat terdampak COVID-19 untuk bersabar. “Saya minta masyarakat sabar dan benar-benar disiplin. Kuncinya disiplin untuk memutus rantai COVID-19,” pungkasnya.

Sebelumnya, Dinas Sosial (Dinsos) Kota Tangerang mengusulkan bantuan untuk warga di daerahnya yang terdampak penyebaran COVID-19.

“Bantuan nanti ada. Tapi jika usulan kami sudah diterima,” ujar Suli Rosadi, Kepala Dinsos Kota Tangerang saat dihubungi, Senin (6/4/2020).

Suli menjelaskan usulan bantuan bagi warga terdampak COVID-19 itu sudah disampaikan ke Pemerintah Kota Tangerang beberapa waktu lalu.

“Jadi, masih dalam proses usulan,” katanya.

Namun, Suli belum dapat menyampaikan perihal bentuk bantuan yang akan diberikan kepada warga.

Selain itu, dia juga belum dapat mempublikasi kategori warga yang akan menerima bantuan itu.

Sebab, kata Suli, usulan ini belum disetujui atau pihak Dinsos Kota Tangerang karena belum menerima Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) untuk bantuan ini.

“Saya belum bisa menyampaikan secara rinci karena DPA belum turun. Kalau sudah diterima dan dilaksanakan, saya akan terbuka,” tutupnya. (RMI/RAC)

KAB. TANGERANG
2 Rumah Makan Ludes Terbakar di Pasar Kemis, Api Diduga dari Kompor Masak

2 Rumah Makan Ludes Terbakar di Pasar Kemis, Api Diduga dari Kompor Masak

Senin, 17 November 2025 | 17:47

Kebakaran hebat melanda Rumah Makan Sunda Tenong dan Rumah Makan Beda Selera di Pujasera Sukamantri, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Senin, 17 November 2025, pagi.

BANTEN
Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Senin, 17 November 2025 | 05:53

Kegiatan Operasi Zebra 2025 akan berlangsung mulai 17 hingga 30 November di Kota Tangerang dan wilayah sekitarnya. Operasi ini digelar dalam rangka mempersiapkan pengamanan jelang libur Natal dan Tahun Baru

BANDARA
Beroperasi Penuh Hari Ini, Penerbangan Citilink Pindah Total ke Terminal 1C Bandara Soetta

Beroperasi Penuh Hari Ini, Penerbangan Citilink Pindah Total ke Terminal 1C Bandara Soetta

Rabu, 12 November 2025 | 19:25

PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) telah meresmikan pengoperasian penuh (Full Operation) Terminal 1C pada hari Rabu, 12 November 2025.

NASIONAL
Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Sabtu, 15 November 2025 | 23:23

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, PLN meluncurkan program promo bertajuk Power Hero yang memberi potongan biaya tambah daya listrik hingga 50 persen.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill