Connect With Us

COVID-19, Jurnalis Kota Tangerang Dapat Bantuan Sembako

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 8 April 2020 | 17:36

Jurnalis Kota Tangerang mendapatkan bantuan sembako dan masker dari Pemkot dan DPRD Kota Tangerang, Rabu (8/4/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Bantuan sembako dan masker diserahkan Pemkot dan DPRD Kota Tangerang bagi para jurnalis. Hal itu dilakukan untuk melindungi para pewarta selama menjalankan tugasnya menyajikan informasi saat masa pandemi COVID-19 kepada masyarakat.

Sekretaris PWI Kota Tangerang Abdul Aziz menjelaskan, pihaknya berterima kasih atas perhatian yang diberikan Pemkot dan DPRD Kota Tangerang. 

"Mudah-mudahan semua bantuan ini bermanfaat dan dapat mengurangi beban rumah tangga para jurnalis," ujarnya, Rabu (8/4/2020). 

Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Turidi Susanto menjelaskan, bantuan tersebut merupakan bentuk perhatian pemerintah dan legislatif terhadap para jurnalis di Kota Tangerang.

Terlebih, update informasi COVID-19 sangat dinanti masyarakat. "Para jurnalis merupakan corong penyampaian informasi yang rentan terpapar. Untuk itu perlu mendapat perhatian," katanya. 

Selain sembako, anggota dewan asal Cipondoh ini juga melengkapi para jurnalis suplemen herbal berupa jahe merah untuk menjaga stamina para awak media. (RMI/RAC)

NASIONAL
Tangani Banjir di Jakarta, Banten dan Jabar, Menko PMK Bentuk Timsus Mitigasi Bencana

Tangani Banjir di Jakarta, Banten dan Jabar, Menko PMK Bentuk Timsus Mitigasi Bencana

Jumat, 28 Maret 2025 | 22:34

Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) membentuk tim khusus (timsus) mitigasi bencana yang terdiri atas berbagai kementerian/lembaga untuk mitigasi bencana, utamanya banjir

PROPERTI
Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Rabu, 26 Maret 2025 | 19:59

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon) berhasil mencatat penjualan yang sangat baik melalui produk komersial City Hub Commercial, “The Next Level” Workplace dan Commercial Space dari unit bisnis Summarecon Serpong.

WISATA
Nikmati Kuliner Ramadan dengan Staycation di Aryaduta Lippo Village

Nikmati Kuliner Ramadan dengan Staycation di Aryaduta Lippo Village

Selasa, 25 Februari 2025 | 10:06

Menyambut bulan suci Ramadan, Aryaduta Lippo Village menghadirkan promo spesial bertajuk Blissful Ramadan untuk menikmati pengalaman menginap yang nyaman dengan berbagai fasilitas istimewa.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill