Connect With Us

Terpeleset, Remaja Tenggelam di Kali Sabi Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 15 April 2020 | 11:44

Personil Basarnas melakukan pencarian terhadap korban tenggelam di Kali Sabi, Perumahan Taman Cibodas, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, Rabu (15/4/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Seorang remaja tenggelam di Kali Sabi, Perumahan Taman Cibodas, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang.

Petugas masih melakukan pencarian korban bernama M. Ilham Syarif, 17, yang tenggelam pada Selasa (14/4/2020) pukul 13.15 WIB tersebut. 

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta Hendra Sudirman mengatakan, sebelum tenggelam korban bermain bersama sejumlah temannya. 

"Beberapa saat kemudian korban terpeleset ke dalam kali dan terseret arus, karena kondisi saat itu hujan cukup deras dan tanahnya licin," ujarnya, Rabu (15/4/2020). 

Korban sempat berteriak minta tolong tetapi karena kelelahan akhirnya tenggelam dan tidak timbul ke permukaan. Hingga kini korban belum juga ditemukan.

"Kami sudah kirimkan personil rescue guna lakukan upaya pencarian terhadap korban tersebut," tegasnya. 

Dia menegaskan operasi pencarian dengan membagi tiga area. Menurutnya, tim pertama melakukan penyisiran menggunakan perahu karet dari lokasi kejadian hingga Saluran Irigasi Cisadane dengan radius 3,5 KM.

"Tim lainnya melakukan pencarian secara visual melalui jalur darat dari lokasi kejadian sejauh 1 KM," katanya. (RAZ/RAC)

BANTEN
Aset Bank Banten Tembus Rp10 Triliun pada 2025

Aset Bank Banten Tembus Rp10 Triliun pada 2025

Rabu, 21 Januari 2026 | 19:50

Bank Banten melaporkan lonjakan kinerja keuangan yang signifikan sepanjang tahun 2025 dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB) yang digelar di Kota Serang, Rabu 21 Januari 2026.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill