Connect With Us

PSBB, Buruh Tangerang Tak Wacanakan Demo saat May Day

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 21 April 2020 | 14:47

Ribuan buruh merayakan Hari Buruh Internasional di sekitaran Patung Arjuna Wijaya, Jalan Medan Merdeka Barat, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (1/5/2019). (@TangerangNews / Mohamad Romli)

 

TANGERANGNEWS.com–Buruh di Kota Tangerang tidak memiliki rencana demonstrasi pada perayaan Hari Buruh atau May Day pada 1 Mei 2020.

Ketua PC FSPTSK KSPSI Kota Tangerang Hendi Purnomo mengatakan pihaknya belum merencanakan demo perayaan May Day seperti tahun-tahun sebelumnya.

"Belum ada wacana demo. Sepertinya distop dulu," ujarnya kepada TangerangNews, Selasa (21/4/2020).

Menurutnya, rencana demo saat ini diurungkan karena Indonesia terutama Tangerang yang sedang menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) untuk memutus mata rantai penyebaran -19.

"Terkait imbauan pemerintah yang tidak boleh berkerumun. Soalnya pasti tidak dapat izin," ungkapnya.

Seperti diketahui, May Day merupakan perayaan Hari Buruh Internasional. Setiap tahun, buruh menyuarakan aspirasinya pada momen ini.

Tahun lalu, ribuan buruh dari Tangerang turut serta berdemonstrasi di sekitaran Istana Negara, Jakarta, Rabu (1/5/2019).

Ada sejumlah tuntutan yang disuarakan para buruh asal Tangerang pada momentum di Istana Negara tersebut. Salah satu tuntutannya adalah menghapus Peraturan Presiden No 78/2015.(RMI/HRU)

NASIONAL
Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:36

Di antara amalan yang dianjurkan pada bukan Rajab, khususnya bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj, adalah memperbanyak doa dan munajat kepada Allah SWT.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

TANGSEL
Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:14

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan menegur Camat Pondok Aren Hendra yang tidak hadir dalam rapat koordinasi penanganan sampah di tengah kondisi darurat sampah yang sedang dihadapi Tangsel.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill