Connect With Us

Belum Efektif, PSBB Kota Tangerang Diperpanjang Dua Pekan

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 29 April 2020 | 14:48

Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah didampingi pejabat Forkopimda memberikan keterangan pers terkait PSBB di Puspemkot Tangerang, Rabu (29/4/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Pemerintah Kota Tangerang memperpanjang penerapan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) selama dua pekan.

Pasalnya, penerapan PSBB hingga saat ini dinilai belum efektif menurunkan penularan COVID-19.

Adapun PSBB periode pertama berakhir pada Jumat, 1 Mei 2020. Setelah berakhir, langsung dilanjutkan periode ke dua sampai 15 Mei 2020.

"Di Kota Tangerang bakal diperpanjang PSBB mulai terhitung 14 hari. Jadi, tanggal 1 pukul 00.00 WIB sudah berlangsung hingga 15 Mei," ujar Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah di Puspemkot Tangerang, Rabu (29/4/2020). 

Arief mengatakan PSBB diperpanjang karena penyebaran COVID-19 di Kota Tangerang belum putus. 

Dalam PSBB periode pertama yang dua hari ke depan akan berakhir, kata dia, jumlah penderita COVID-19 mengalami penurunan. Namun, penurunan belum maksimal. 

"Sehingga PSBB kami perpanjang," katanya. 

Arief menambahkan kedisiplinan masyarakat sangat dibutuhkan dalam memutus rantai COVID-19. 

"Pemerintah berupaya sedemikian rupa agar wabah ini segera teratasi dan kita bisa beraktivitas seperti biasa kembali," pungkasnya. (RAZ/RAC)

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

BISNIS
Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Rabu, 24 April 2024 | 09:53

Pemerintah pusat tengah menjalankan rencana strategis bersama salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, Apple.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill