Connect With Us

Belajar di Rumah, 8.146 Pelajar Kota Tangerang Dapat Bantuan Pulsa

Advertorial | Senin, 11 Mei 2020 | 12:42

Perwakilan pelajar menerima bantuan pulsa dari Dinas Pendidikan Kota Tangerang untuk belajar di rumah selama pandemi COVID-19, Senin (11/5/2020). (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang memberikan bantuan pulsa bagi pelajar untuk mempermudah proses belajar online di rumah selama pandemi COVID-19.

Bantuan ini merupakan inisasi Dinas Pendidikan Kota Tangerang yang dananya berasal dari para pegawai di lingkup Pemkot Tangerang.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah berharap bantuan ini bisa meringankan beban para orang tua menyusul proses belajar para siswa dari rumah tidak boleh terganggu.

Para orang tua yang berperan sebagai guru di rumah juga harus dapat membimbing para putera-puterinya untuk terus belajar, walupun di tengah pandemi.

Perwakilan pelajar menerima bantuan pulsa dari Dinas Pendidikan Kota Tangerang untuk belajar di rumah selama pandemi COVID-19, Senin (11/5/2020).

“Alhamdulillah, kini ada bantuan pulsa untuk para pelajar atas inisiatif Dinas Pendidikan yang menyisihkan sebagian rejekinya untuk berbagi kepada mereka yang membutuhkan,” ujarnya saat ditemui pada acara penyerahan secara simbolis tanda terima pulsa di Dinas Pendidikan UPTD Kecamatan Neglasari, Senin (11/5/2020).

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Masyati mengatakan, bantuan ini berasal dari para pegawai di lingkup Pemkot Tangerang dengan jumlah sebesar Rp 407.3 juta. 

Perwakilan pelajar menerima bantuan pulsa dari Dinas Pendidikan Kota Tangerang untuk belajar di rumah selama pandemi COVID-19, Senin (11/5/2020).

“Bantuan akan didistribusikan kepada 8.146 pelajar negeri maupun swasta di Kota Tangerang yang terdampak COVID-19. Masing-masing pelajar memperoleh pulsa sebesar Rp50 ribu yang nantinya akan ditransfer melalui rekening oleh para kepala sekolahnya,” ujarnya. 

Jouza Shaquela, anak seorang sopir bus pariwisata menjadi salah seorang perwakilan pelajar yang menerima bantuan pulsa.

Ia mengaku berterima kasih untuk pemerintah yang terus memberikan perhatian kepada seluruh pelajar di Kota Tangerang.

“Pulsa ini bisa bantu meringankan beban orang tua beli kuota untuk proses belajar aku,” ujarnya. (RAZ/RAC)

KOTA TANGERANG
Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Kamis, 21 November 2024 | 18:52

Pelaksanaan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kota Tangerang, dimana kali ini menyasar tingkat SMA.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill